Foto : Instagram/felicyaangelista_

JakartaFelicya Angelista menjadi artis kesekian yang dituduh mendukung Israel, hingga netizen ramai menyuarakan boikot untuk produk skincare-nya.

Hal itu bermula dari video Felicya Angelista yang menyuarakan gencatan senjata dan mengaku netral karena berpihak pada kemanusiaan dan perdamaian. Seperti apa video tersebut hingga membuatnya dihujat mendukung Israel?

Felicya Angelista Dituduh Dukung Israel

Felicya Angelista baru-baru ini mengunggah video dan mengungkap perasaannya melihat kekejaman yang terjadi di Palestina. Lewat video tersebut, ia awalnya mendukung terjadinya gencatan senjata.

“Halo semuanya di sini saya ingin mengungkapkan isi hati saya mengenai peperangan antara Israel dan Palestina. Saya berdoa untuk adanya upaya gencatan senjata supaya terjadi perdamaian dan peperangan ini bisa berhenti,” ujar Felicya Angelista lewat video reels yang diunggah di akun Instagram, dilansir pada Selasa, 7 November 2023.

Ia mengaku bahwa sebagai seorang ibu sekaligus anak, hatinya sangat sakit melihat anak-anak yang menjadi korban dan mereka yang kehilangan orangtuanya.

Di bagian akhir video, ia menunjukkan sikap netral dan menegaskan bahwa dirinya mendukung perdamaian dan kemanusiaan.

Apa pun yang bisa kita lakukan, bantuan-bantuan yang bisa kita lakukan, kita harus memastikan semua tepat sasaran supaya semuanya bisa terbantu. I stand with peace and humanity,” pungkas Felicya Angelista.

Dituduh Selipkan Dukungan untuk Israel

Foto : Berbagai Sumber

Akan tetapi, netizen di platform X (dulunya Twitter) heboh dan menuding bahwa Felicya Angelista sebenarnya pro Israel. Pasalnya di video tersebut, ia menyelipkan momen kota-kota di Israel yang hancur dirudal oleh Hamas.

Buat aku pribadi i definitely stop buying those who support israhell,” tulis netizen.
”Mending diem deh mbak kalau speak up ujung-ujungnya blunder,” komentar yang lainnya.
Video Feli ngaku netral padahal nyelipin dukungan buat israhell. Makasih sempet bawain Twice, sekarang aku boikot ya,” imbuh netizen.

Topik Terkait