IntipSeleb Film – Inilah sinopsis film Legenda Sundel Bolong yang akan tayang di ANTV pada Minggu, 5 November 2023 pukul 22.30 WIB. Film bergenre horor ini mengisahkan kejadian pahit yang dialmi oleh penari ronggeng.
Yuk, intip bagaimana kisah film Legenda Sundel Bolong dengan scroll terus ya!
Sinopsis Film Legenda Sundel Bolong (2007)
Kisah film Legenda Sundel Bolong dimulai dari seorang perempuan Imah, penari ronggeng. Ia dan suaminya Sarpah yang pindah ke dusun lain.
Sayang, mereka tidak disukai oleh warga setempat karena Imah dianggap wanita penggoda. Imah menjadi target perhatian Danapati, pemilik perkebunan teh yang psikopat. Danapati melakukan segala cara untuk memenangkan hati Imah, bahkan mengutus Sarpah pergi ke Sumatera.
Pada suatu kesempatan, Danapati memperkosa Imah. Trauma, Imah mencoba menyembunyikan peristiwa tersebut ketika Sarpah kembali.
Di sisi lain, Sindangsari mengalami serangkaian pembunuhan dengan luka punggung yang bolong, menyebabkan ketegangan di antara warga dan munculnya hantu Sundel Bolong.
Akankah Sarpah mengetahui apa yang terjadi pada Imah? Apakah kaitan antara hantu Sundel Bolong dan pembunuhan di desa?
Film Legenda Sundel Bolong Tayang di ANTV
Film Legenda Sundel Bolong adalah film horor yang rilis pada 18 Oktober 2007 lalu. Film ini disutradarai oleh Hanung Bramantyo, dengan dibintangi Baim, Tio Pakusadewo, Jian Batari, hingga Uli Auliani.
Film Legenda Sundel Bolong akan kembali tayang di ANTV pada Minggu, 5 November 2023 pukul 22.30 WIB. Jangan lewatkan ya ANTV Lovers dan Inselicious!