Diakui Luhut, berobat ke Singapura adalah pilihan yang tepat karena kesehatannya sudah perlahan membaik saat ini.
"Menjalani pemulihan jauh dari rumah adalah pilihan yang bijak, sebagaimana terlihat dari progress kondisi saya yang berangsur-angsur membaik sampai saat ini. Sekarang, saya mulai diperkenankan memegang ponsel untuk sejenak menengok urusan kerja meskipun belum sepenuhnya,"
Dikunjungi Presiden Jokowi
Dalam kesempatan itu, Menko Luhut Binsar Pandjaitan juga membagikan momen kunjungan Presiden RI Joko Widodo di rumah sakit.
"Saya juga sudah mulai menerima kunjungan Presiden @jokowi, Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin, para Menteri dan teman-teman terdekat. Rasanya seperti mendapat tambahan energi dan semangat untuk pulih kembali," tulisnya.
Menteri berusia 76 tahun itu lantas berpesan kepada para pengikutnya agar selalu mengingat hakikat sebagai manusia di hadapan Tuhan.