Jakarta – Aldi Taher, artis Tanah Air, menjadi satu dari sekian figur publik yang menyatakan sikapnya membela Palestina. Meski tidak secara tegas, namun apa yang dilakukan Aldi sudah bisa menyiratkan hal demikian.
Sikap Aldi Taher dalam membela Palestina ini terlihat dari unggahan Instagram terbaru miliknya. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.
Aldi Taher Donasikan Honor Syuting untuk Palestina
Aldi Taher telah mengklaim telah menyumbangkan uangnya senilai Rp5 juta untuk Palestina melalui kitabisa.com. Uang tersebut didapat oleh mantan suami Dewi Perssik itu dari honor syuting di dalam satu program TV.
Menurutnya, kemanusiaan mesti dijunjung. Ia pun menyampaikan pesan agar penjajahan tidak lagi ada di muka bumi ini.
"BISMILLAH BUZZER ALLAH SAYA KETUM PARTAI BINGUNG INDONESIA....kemanusiaan LAWAN ZIONIST ALHAMDULILLAH HASIL HONOR SHOOTING GARUDA TV HARI INI @garudatv.official UNTUK MAKAN ANAK2 PALESTINA DAN WARGA PALESTINA IM NOT TETRAL...STOP PENJAJAHAN," kata Aldi Taher dilansir IntipSeleb dari Instagram pribadi miliknya pada Rabu,1 November 2023.
Aldi Taher Mendapatkan Pujian
Atas apa yang dilakukan olehnya, Aldi Taher mendapatkan beragam respons dari netizen. Beberapa dari mereka menyampaikan pujian kepada Aldi.
"Harus nya influencer2 kayak gini..," tulis salah satu netizen di kolom komentar.
"Barakallah bang sehat selalu," ucap netizen lain.
"Masyallah bang Aldi we proud you," kata netizen senada.
Sikap seperti Aldi Taher ini sudah banyak dilakukan oleh artis Indonesia. Salah satu yang cukup mendapatkan sorotan adalah Syifa Hadju.
"Apa yang terjadi saat ini tuh bukan hal yang bisa dibanding-bandingkan dengan apa yang terjadi di negeri ini. Ini genosida, ini sudah bukan perang, ini kayak penghapusan dan pembunuhan benar-benar satu ras," kata Syifa Hadju belum lama ini melalui Instagram.
"Ini benar-benar di bombardir tanpa ada jeda. Jadi misalnya kalau ada orang posting free palestine itu jangan kayak, 'Ih ngapain sih posting-posting. Kenapa sih harus diposting bayi berdarah-darah?' Supaya seluruh dunia tahu dan awarenes dengan apa yang terjadi di sana, situasi terkini di sana gimana, gimana horor dan teror yang ada," sambung Syifa Hadju.