Jakarta – Palestina dan Israel kembali memanas. Akibat hal ini, timbul banyak korban jiwa. Bahkan, bukan hanya orang dewasa, ada juga korban yang berasal dari anak kecil.
Perseteruan kedua negara ini menjadi salah satu perhatian dunia saat ini. Bukan hanya netizen, namun juga beberapa figur publik turut angkat suara.
Beberapa figur publik dunia sudah menyatakan sikap mereka. Sama, beberapa figur publik Indonesia juga turut angkat bicara.
Di bawah ini lima figur publik atau artis Tanah Air yang dengan tegas menyampaikan sikapnya membela Palestina. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.
1. Zaskia Adya Mecca
Zaskia Adya Mecca menjadi salah satu figur publik yang sempat menyampaikan kepeduliannya kepada Palestina. Bahkan, ia sampai merasa tidak tenang dengan perseteruan yang terjadi antara Palestina dan Israel.
Terbaru, Zaskia sempat mengikuti aksi bela Palestina yang digelar di Monas, Jakarta. Zaskia datang ke sana untuk menyampaikan sikapnya memberikan dukungan kepada Palestina.
2. Melly Goeslaw
Sama seperti Zaskia, Melly Goeslaw juga menjadi salah satu figur publik yang menyatakan sikapnya membela Palestina. Bahkan, komposer senior Indonesia ini sempat menggelar galang dana sebagai uluran tangan bagi Palestina.
Terakhir, Melly Goeslaw sudah mampu mengumpulkan lebih dari Rp 1 miliar untuk didonasikan ke penduduk Palestina.
3. Atta Halilintar
Selanjutnya ada Halilintar, artis sekaligus kreator konten YouTube. Ia menjadi salah satu orang yang menyuarakan sikapnya untuk mendukung Palestina.
Atta sempat mengunggah video anak Palestina yang menjadi korban perseteruan. Bahkan, ia sampai ingin mengadopsi anak Palestina.
Bersama dengan sang istri, Aurel Hermansyah, Atta memang dikenal sebagai sosok yang peduli dengan nasib Palestina. Atta pun pernah melakukan galang dana seperti Melly di tahun 2021 silam.
4. Aldi Taher
Kemudian, ada Aldi Taher yang juga sama-sama mendukung Palestina. Mantan suami Dewi Perssik ini sempat membagikan potret yang menunjukkan sikapnya membela Palestina.
"Mereka adalah orang-orang mulia pilihan Allah untuk membuka mata hati manusia bahwa penjajahan dan kebiadaban harus dilawan. Bismilah, free Palestine," kata Aldi.
5. Syifa Hadju
Terakhir, ada Syifa Hadju yang turut mendukung Palestina. Bahkan, ia sampai rela melepaskan tawaran kerja sama dengan salah satu merek yang pro kepada Israel.
"Aku ngerasa daripada enggak berkah, enggak sih? Ya, udah ini memang jalan dari Allah, kalau akhinya bukan rezeki buat aku berarti memang bukan hal yang baik untuk aku," jelas Syifa dilansir dari TikTok @ssn.sh. (hij)