Ia pun mengakui banyak teman selebriti yang setuju dengan kata-katanya. Karena selalu disangkut pautkan, Tissa merasa dirinya tidak nyaman.
“Dan itu bukan aku saja, setelah aku upload story kemarin pun banyak temen2 ku lainnya mereply dan merasakan hal seperti itu juga. Seakan akan kami tidak punya hak untuk bergaya dengan style kami sendiri. Karena selalu disangkaut pautkan dengan beliau. kenapa aku membuat story itu? menurut pendapatku jujur aku sangat tidak nyaman, apakah salah ketika kita punya perasaan tidak nyaman?,” ungkapnya lagi.
Sebut Fans Fuji Gak Ada Akhlak
Para fans Fuji sebelumnya menyindir Tissa yang bawa nama Fuji agar kariernya naik, hingga ada yang menyinggung bahwa Tissa adalah anak yatim. Ia kemudian menyebut fans Fuji tak ada akhlak.
“Salah satu fans club di Indonesia yang gak punya akhlak dan etika. yak ini dia. menyakiti hati orang dengan menyanjung idolanya setinggi tinggi langit,” kata Tissa Biani untuk fans Fuji. (bbi)