Menjabat sebagai Ketua BEM KM IPB, Muhammad Nurdiansyah atau biasa disapa Dadan merupakan mahasiswa Institut Pertanian Bogor, jurusan Ilmu Ekonomi Syariah angkatan 2015. Tak hanya pandai dalam mengaspirasikan pendapat publik, cowok yamg akrab disapa Dadan ini juga memiliki pencapaian sebagai mahasiswa berprestasi tingkat Fakultas. Sama seperti Fathur, ia juga aktif dalam menjadi pembicara di berbagai acara seminar, salah satunya dalam acara penyambutan mahasiswa baru di Sekolah Vokasi IPB. Dadan mengungkapan kesan pertamanya tersebut dalam sebuah caption Instagram @m_nurdiyansyah.
“Sungguh merekalah yang sebetulnya hadir dengan segala kesungguhan hati, datang untuk belajar makna kehidupan baru dengan gelar sebagai "Mahasiswa". Aku sharing pada mereka tentang bagaimana kita memaknai hakikat gelar mahasiswa sebagai bagian dari transformasi diri. Semua bermula dari satu hal kecil yakni, Mengenal Diri sendiri,” tulis Dadan.
Sebelum terjun dalam skala yang besar, Dadan memperhatikan hal kecil dengan detail di Kampus IPB. Ia memimpin sebuah siaran pers dengan kebijakan akan membebaskan Biaya Pengembangan Institusi dan Fasilitas (BPIF) kepada kalangan yang tidak mampu. Nah, dari keempat cowok ganteng ini, kamu pilih Fathur, Royyan, Manik, atau Dadan?