Foto : Ist

Jakarta – Satu lagi kisah inspiratif yang bakal menyapa para penikmat film Tanah Air. Film berjudul Aku Rindu bakal tayang perdana di bioskop Indonesia pada 19 Oktober 2023 nanti.

Film ini digarap oleh Eng Ink Eng Pictures berusaha untuk mengangkat nilai-nilai luhur soal keberanian dan perjuangan seorang wanita. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.

Pesan Sosial dan Edukasi

Foto : Ist

Verlita Evelyn, salah satu artis yang terlibat dalam film Aku Rindu, merasa bahagia bisa bergabung. Baginya, ada pesan yang cukup menyentuh dan juga bakal bisa dipetik oleh para penonton nantinya.

Dikasih sinopsisnya, saya baca ceritanya, saya ketemu dengan tokoh dan keluarga aslinya, kok ada yang terconnect. Maksudnya, kayak terpanggil, pengen ambil peran ini karena buat saya message film ini edukasinya ada, sosialnya ada, lalu ada kesempatan main sama anak2 asli NTT, anak-anak orang Kupang,” katanya kepada awak media di kawasan Jakarta pada Kamis, 19 Oktober 2023.

Bukan cuma sekedar pekerjaan, Verlita juga merasa belajar tentang kehidupan dalam proses penggarapan film ini. Baginya kini, tak ada kata berhenti untuk tetap belajar.

Jadi, justru saya yang merasa saya banyak sekali experience dan pembelajaran baru. Jadi, kan gak pernah ada kata berhenti atau limit tertentu untuk kita belajar,” jelasnya.

Bawa Pesan Cinta dan Keberanian

Foto : Ist

Selain sosial dan edukasi, film Aku Rindu juga membawa pesan cinta dan keberanian. Tontonan yang menyentuh bakal ada di beberapa bagian film ini.

Film ini mempercayakan Key Mangunsong dan Salim Tariq sebagai penulis skenario. Selain itu, ada juga tim produser yang turut terlibat, termasuk Janner Clay Siahaan, Achmad Rofiq, Rama Hoegeng, dan Kevin Kit, yang secara kolaboratif mewujudkan visi film ini.

Film ini menggandeng sejumlah artis Tanah Air. Samuel Rizal, sebagai peran utama, bakal memerankan karakter Banyu. Ada juga Verlita Evelyn yang memerankan Leilani.

Mereka berdua bakal beradu akting pula dengan sejumlah aktor dan aktris lain seperti Krisjiana Baharudin sebagai Noel, Natasha Siahaan sebagai Dr. Wilda, Tutie Kirana sebagai Eyang, Ricky W. Miraza, dan lainnya.(prl).

Topik Terkait