Namun belakangan, netizen malah sibuk mempertanyakan tentang agama yang dianut Jeffry Reksa. Seperti yang tampak dari video YouTube saat mereka hadir di program Rumpi pada 3 Agustus 2020 lalu.
Video tayangan ulangnya yang diunggah ke kanal TRANS TV Official itu ramai dipenuhi komentar netizen yang menyayangkan perbedaan keyakinan di antara Putri Delina dan Jeffry Reksa.
"Sama-sama kalem (putdel+jeff) syg beda keyakinan," kata seorang netizen.
"Jeffry tetap cool. Cocok tapi beda keyakinan sabar iya, kalau jodoh gak ada yang tau," timpal netizen lainnya.
Pernyataan Jeffry Soal Agamanya
Rasa penasaran ini juga diungkapkan salah satu netizen di akun TikTok milik Jeffry Reksa, @oreoenaklo. Pada Mei 2020 lalu, ada seorang netizen yang menanyakan tentang agama Jeffry.
Pertaanyaan itu pun dibalas Jeffry Reksa dengan sebuah video candaan. Tapi alih-alih memberikan jawaban secara pasti, Jeffry membalasnya dengan pantun yang meminta netizen untuk tidak lagi mencari tahu tentang agama yang dianutnya.