Foto : Intipseleb/ April

Dorong UMKM dan Brand Lokal

Foto : Intipseleb/ April

Indonesia memiliki banyak para pelaku usaha lokal, baik brand lokal dan UMKM dengan kreativitas dan ragam produk yang memiliki ciri khas masing-masing. Sudah sepatutnya segala bentuk kreativitas diapresiasi, termasuk brand karya anak bangsa. Shopee percaya bahwa dalam membantu dan memberikan pembinaan kepada UMKM merupakan tugas bersama berbagai tahun ini Shopee telah menjalankan berbagai program dan inisiatif yang bertujuan untuk mendukung perkembangan bisnis para pelaku usaha lokal, baik.

Melalui komitmen #ShopeeAdaUntukUMKM, kami menghadirkan serangkaian program, salah satunya yaitu Kampus UMKM Shopee. Kampus UMKM Shopee Ekspor yang hadir sebagai one-stop solution bagi UMKM untuk meningkatkan kualitas dan merambah pasar dunia. Selama program ini berjalan, tercatat peningkatan jumlah UMKM yang dilatih dalam 1 tahun terakhir sebanyak 2x lipat. Pada puncak kampanye 10.10 kemarin, Program Ekspor Shopee juga memberikan kesempatan bagi brand lokal dan UMKM untuk memperluas jangkauan produk mereka ke pasar luar negeri dan memberikan peningkatan transaksi ekspor hingga 3 kali lipat dibandingkan hari biasa.

Program dan fitur yang dihadirkan diharapkan dapat menjadi peluang bagi seluruh ekosistem Shopee untuk semakin berdaya. Tentunya kampanye 11.11 ini bisa terlaksana dengan dukungan dari mitra brand dan pelaku usaha lokal terpercaya yang menghadirkan ragam produk yang lengkap dan berkualitas. Di keseruan acara ini turut hadir Lira Krisnalisa, Founder & Chief Creative Officer Jenna&Kaia, yang turut menceritakan perjalanannya bersama Shopee,

"Sebagai modest brand yang mendukung kebebasan berekspresi untuk melengkapi kepribadian dan keunikan setiap individu, Jenna&Kaia telah menghadirkan berbagai koleksi untuk mendukung para perempuan Indonesia dalam mengeksplorasi gaya fesyen mereka agar lebih percaya diri. Produk yang kami hasilkan tentu berbeda, yang pastinya nyaman untuk digunakan di berbagai aktivitas. Tentunya, Shopee juga memiliki andil yang sangat besar dalam membantu kami menjangkau pangsa pasar yang lebih luas sehingga kami dapat mewujudkan komitmen untuk menyediakan pilihan produk fesyen berkualitas ke seluruh Indonesia. Maka itu, untuk turut memeriahkan kampanye 11.11 Big Sale, kami telah menyiapkan sejumlah kejutan menarik lewat penawaran dan promo spesial Magic Payday Up to 65% khusus tanggal 25-31 Oktober, dan Magic Price Up to 50% khusus di tanggal 8-13 November untuk pengguna Shopee." tutur Lira Krisnalisa, 17 Oktober 2023.

Topik Terkait