Jakarta – Penyanyi Siti Badriah mengaku terkenang masa-masa susahnya (flashback) saat tampil bermain teater dengan lakon “Janji Soekma Langgam Gambang Kehidupan” di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Jakarta Pusat, akhir pekan kemarin.
Dalam lakon yang juga dimainkan oleh Teater Abang None Jakarta itu, Siti Badriah mendapat kepercayaan menjadi cameo hingga sukses dipuji Maudy Koesnaedi. Benarkah teater ini mengingatkan kehidupan Siti Badriah dulu? simak artikelnya!
Kenang Masa Sulit
Perlantun tembang “Lagi Syantik” itu memerankan sosok gadis penyanyi orkes gerobak dorong, persis seperti kisah hidupnya.
“Perasannya pasti flashback banget ya, karena aku dulu kan penyanyi-penyanyi panggung juga, disawer-sawer juga. Tadi itu kan kaya gini, gue dulu kaya gini, sawer Bang… sawer Bang. Dan ini kisah aku juga bukan sekadar cerita doang,” ungkap penyanyi kelahiran Tambun, Bekasi, Jawa Barat.
Siti Badriah merasa cerita yang ditampilkan “Janji Soekma: Langgam Gambang Kehidupan” punya pesan-pesan moral yang sangat bagus. Selain memotret kehidupan masyarakat Betawi, ada semangat luar bisa yang patut diteladani.