Foto : YouTube/Ferdy Element

Jakarta – Iban eks Element menceritakan nasibnya kini setelah dipecat dari band yang melambungkan namanya. Tak disangka, ia kini menjadi sopir taksi online dan berharap diajak bergabung lagi.

Ia mengakui bahwa sebelumnya adalah kesalahannya. Seperti apa? Intip selengkapnya di bawah ini.

Jadi Sopir Taksi Online

Muhammad Gibran Aziz atau Ibank diketahui dipecat dari band Element pada 2018 lalu. Ia mengaku setelah dipecat memutuskan untuk berhenti bermusik.

Bukan tanpa sebab, Ibank mengaku sering bertengkar dengan istrinya saat masih aktif manggung.

"Sebenarnya lebih ke internal antara gue sama istri saat itu. Enggak ada masalah kalau sama anak-anak Element. Jadi, dulu setiap kejadian gue telat, gue enggak dateng, itu kecenderungannya lebih ke ribut dulu," kata Ibank, dikutip dari YouTube Ferdy Element, Jumat, 15 September 2023.

Namun, setelah dipecat, ia malah tak mendapat pekerjaan yang baik. Dan kini, ia mengaku menjadi sopir taksi online untuk menyambung hidup.

"Sekarang gue enggak berkecimpung di musik lagi, gue bawa mobil aja, online," sambung Ibank.

Ngarep Diajak Gabung

Foto : YouTube/Ferdy Element

Lebih lanjut, Ibank awalnya mengaku ia masih bisa bekerja di luar dunia musik. Namun ternyata, ia terbentur dengan masalah ekonomi. Hal ini yang membuatnya sadar atas kesalahannya.

“Saat itu, gue terlalu cinta sama istri dan istri juga mungkin terlalu posesif. Agak membingungkan juga gitu, yang pada akhirnya jadi membuat gue harus memilih. Adik lo yang gugat. Lebih ke karena finansial aja sih, enggak ada orang ketiga,” kata Ibank.

“Ya mungkin salah gue juga, salah dia juga. Gue sebagai laki-laki belum dapat tegasnya saat itu. Kalau gue lebih tegas, enggak akan ada kejadian seperti waktu itu sih,” katanya lagi.

Kini, Ibank mengaku dan berharap untuk kembali ke Element lagi. “Sekarang gue pengin di Element lagi,” tambahnya. (by)

Topik Terkait