”Kegiatan Prokasih sangat positif dalam usaha meningkatkan kesadaran masyarakat akan kepedulian terhadap lingkungan terutama dalam menjaga kebersihan perairan dan sungai. Semangat para peserta kali bersih dalam melaksanakan bersih bersih di kali GDR harus kita ikuti dengan senantiasa menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih,” jelasnya.
“Kolaborasi ini juga harus terus digalakkan sehingga hasil pekerjaan menjadi optimal dan dapat dirasakan oleh masyarakat,” lanjutnya.
Baca Juga :
Kegiatan Prokasih ini dilaksanakan secara serentak di 78 titik di seluruh Indonesia di berbagai wilayah. HW Peduli bersama Dispotmar berharap bahwa aksi ini dapat membantu mengatasi masalah sampah di sungai dan mengendalikan pencemaran, khususnya sampah plastik.