Foto : Berbagai Sumber

Jakarta – Perseteruan antara Posan Tobing dan grup musik Kotak masih terus memanas. Terbaru, Posan resmi melaporkan tiga personel Kotak, Tantri, Cella, Chua ke Polda Metro Jaya pad Rabu, 6 September 2023.

Jadi, hari ini, finalnya dari kita sudah mencoba memberikan waktu mediasi, kita panggil juga tidak mengindahkan, dan cenderung lebih mengabaikan dan dampaknya sekarang,” ungkap Jerys Napitupulu, kuasa hukum Posan Tobing, kepada awak media di Polda Metro Jaya pada Rabu, 6 September 2023.

Polemik Posan dan Kotak ternyata ditengahi oleh satu musisi. Intip informasi selengkapnya di bawah ini.

Sosok Yang Coba Menengahi Polemik Posan Tobing dan Kotak

Foto : Instagram/payburman

Sosok yang diketahui ingin mencoba untuk menjadi penengah dalam polemik Posan Tobing dan band Kotak adalah Pay Burman. Mantan gitaris grup musik Slank itu punya kedekatan emosional, baik dengan Posan maupun dengan Kotak.

Pay turut andil dalam menciptakan beberapa lagu Kotak. Masih Cinta, Kosong Toejoeh, Tinggalkan Saja, Pelan-Pelan Saja dan Selalu Cinta menjadi lagu yang juga ada keterlibatan Pay dalam proses penciptaannya.

Pay coba mendudukan permasalahan Posan dan Kotak. Menurutnya, polemik ini punya dua sisi yang berbeda.

Ada beberapa hal terpisah ya menurut gua. Antara Posan dengan Kotak ya personal lah mereka,” kata Pay kepada awak media di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Tapi memang di satu sisi ada juga, para pencipta sekarang juga sedang memperjuangkan hak mereka dalam performing rights. Itu hal yang beda lagi,” sambungnya.

Punya Dasar Masing-masing

Foto : Berbagai Sumber

Lebih jauh, Pay menilai Posan dan Kotak punya dasar masing-masing perihal polemik keduanya. Pay pun menganggap tidak ada masalah atas argumentasi kedua belah pihak.

Ya dua-duanya punya dasar dan pandangannya masing-masing. Ya gua bilang ya ada baiknya, biarin aja mereka berdua maju masing-masing, supaya jelas,” jelasnya.

Di lain hal, Pay tidak ingin banyak bicara soal polemik Kotak dan Posan yang memasuki ranah hukum.

Itu gua nggak tau (Posan laporkan Kotak ke polisi). Gua nggak ikut-ikutan masalah itu. Makanya tadi gua bilang, antara Posan dan Kotak,” tandas Pay Burman.(prl).

Topik Terkait