Foto : YouTube/AH

JakartaAtta Halilintar tak jarang bagikan momen bersama istri, Aurel Hermansyah dan anaknya, Ameena Hanna Nur Atta. Kali ini ia bagikan momen bersama sang buah hati saat salat.

Tingkah gemas Ameena pun buat netizen memuji dirinya dan sang ayah. Yuk, intip artikel lengkapnya.

Ajarkan Salat

Kesibukan pekerjaan Atta Halilintar nampaknya tak ada saat akhir pekan. Ia pun luangkan waktu untuk berkumpul dengan keluarga.

Youtuber kenamaan ini punya cara untuk bersama dengan keluarga. Yaitu dengan ajarkan anak semata wayangnya untuk jalani salat.

Melalui unggahan Instagram pribadinya pada Sabtu, 12 Agustus 2023, Atta Halilintar nampak sedang jalani salat. Di sampingnya ada Ameena yang mengikuti gerakan salat sang ayah.

Tingkah gemas Ameena jadi hal menarik dalam unggahan tersebut.

Seusai salat, menantu Anang Hermansyah itu ajarkan anak untuk berdoa. Atta mengarahkan tangan untuk sikap doa.

Tak hanya itu, Atta juga mengajarkan anaknya untuk merapihkan sejadah yang digunakannya.

Pujian Netizen

Foto : Instagram/attahalilintar


Hal itu pun buat Atta Halilintar dan Ameena dibanjiri pujian dari netizen.

"Anak2 akan mengikuti apa yg dilihat dan dilakkukan orangtua. PapaTa dan MamaNur sdh memberi contoh yg baik ke Ameena," tulis netizen.

"Semoga jadi anak solehah cantik ya.....bisa membawa papa dan mamanya kesurga nanti cinta ya...semoga jadi anak yg sukses bisa membahagiakan klg dan banyak orang seperti papa mama ya anak pinter, jenius...Aamiin yra," tulis netizen.

"Masya Allah kakak AMEENA HANNA NUR ATTA pintarnya putri pertama cantik soleha PAPATA MAMA NUR." tulis netizen.

Topik Terkait