Foto : Instagram/@nabilaishma

BandungNabila Ishma akhirnya resmi lulus kuliah S1 dengan mendapatkan gelar Sarjana Hukum. Diakui oleh mantan mendiang Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril itu, setahun belakangan ini terbesit keinginan untuk menyerah.

Kata Nabila Ishma, menyelesaikan studi dengan menyeimbangkan pekerjaan dan menyembuhkan dirinya sendiri adalah hal yang tidak mudah. Yuk, intip penuturannya di bawah ini!

Sempat Ingin Menyerah dalam Menjalani Studi

Nabila Ishma mengucap syukur setelah akhirnya lulus. Apalagi, ia merasa sempat ingin menyerah dalam menyelesaikan studi. Bukan tanpa sebab, Nabila bak menghadapi tantangan dalam menyeimbangkan pendidikan, keluarga, pekerjaan, sekaligus menyembuhkan diri sendiri dari lukanya.

“Rasanya tidak mudah untuk menyelesaikan studi dengan berbagai hal yang terjadi kebelakang. Menyeimbangkan antara pendidikan, keluarga, pekerjaan dan menyembuhkan diri sendiri adalah sebuah hal yang tidak pernah aku sangka bisa aku lalui satu persatu,” ungkap Nabila Ishma melalui Instagram, dikutip IntipSeleb pada Jumat, 14 Agustus 2023.

Ternyata, Nabila Ishma sempat beberapa kali ingin menyerah. Tetapi, Nabila ingat dengan mimpi seseorang, kekuatan yang diberikan oleh orang tua, hingga ingat kenangan kerja kerasnya terhadap apa yang dilakukannya.

“Entah berapa kali aku ingin menyerah, tapi kemudian aku teringat dengan mimpi seseorang yang pernah terucap di balik gelar ku saat ini, aku teringat dengan orangtua ku yang selalu menguatkan ku, aku teringat dengan kerja keras yang sudah aku lakukan, aku teringat tentang banyaknya orang yang dengan tulus selalu menyemangati dan mendoakan ku,” sambungnya.

Kunci Agar Tidak Menyerah ala Nabila Ishma

Foto : Instagram/nabilaishma

Oleh karena itu, Nabila Ishma tersadarkan jika keraguan dan rasa ingin menyerah bisa diubah menjadi hal yang menguatkannya. Sebab, Nabila telah menemukan kuncinya yakni penuh yakin dan ketulusan.

“Kalau ditanya kuncinya apa, jawabannya: Tetap berjalan dengan penuh keyakinan dan menguatkan diri dengan penuh ketulusan,” ungkapnya.

Apa yang kudapatkan saat ini, aku persembahkan dengan sepenuh hati untuk semua yang dengan tulus selalu mendoakan dan mendukung ku. Terlebih, kupersembahkan untuk diriku sendiri yang sudah berusaha keras menguatkan diri untuk selalu melangkah ke depan,” tandas Nabila Ishma.

Topik Terkait