Foto : Instagram/suzzannaofficial

JakartaSuzzanna atau Suzzanna Martha Frederika van Osch merupakan ratu horor Indonesia yang akting dan karyanya sampai saat ini melegenda. Bahkan kini filmnya diremake lagi dan diperankan oleh Luna Maya.

Mulai terjun ke dunia akting sejak 1950-an, lantas seperti apa sosok Suzzanna? Berikut profil dan agama Suzzanna di bawah ini.

Ratu Horor Indonesia

Foto : Instagram/suzzannaofficial

Suzzanna sendiri mulai terjun ke dunia akting sejak 1950-an. Ia debut pertama kali dalam film Tiga Dara. Namanya mulai dikenal setelah berperan dalam Asrama Dara dan berhasil meraih penghargaan.

Tak butuh waktu lama, Suzzanna semakin menghiasi layar kaca lewat aktingnya. Ia berhasil memerankan karakter yang mencekam, menakutkan, dan juga mengerikan. Hal ini terlihat dari perannya diantaranya Bernafas dalam Lumpur (1970), Bumi Makin Panas (1973), Pulau Cinta (1978), Sundelbolong (1981), Ratu Ilmu Hitam (1981) dan Malam Jumat Kliwon (1986).

Karena aktingnya itu, ia dijuluki sebagai Ratu Horor Indonesia.

Sempat Vakum

Foto : Instagram/suzzannaofficial

Artis Tanah Air keturunan Jerman, Belanda, Manado, dan Jawa ini sempat vakum dari dunia entertainment selama beberapa tahun. Namun, pada 2003, Suzzanna akhirnya muncul kembali.

Ia bermain peran dalam sinetron Selma dan Ular Siluman dan juga Misteri Sebuah Guci.

Sering Dikira Muslim

Foto : Instagram/suzzannaofficial

Suzzanna kerap kali dikira menganut agama Islam. Namun ternyata agama Suzzanna adalah Katolik. Ia juga tak bercerai dari suami pertamanya, Dicky Suprapto karena dalam agama Katolik menikah hanya sekali seumur hidup.

Meninggal Dunia

Foto : Instagram/suzzannaofficial

Ratu Horor Indonesia ini mengidap penyakit diabetest pada 2008 dan meninggal dunia di usianya yang ke-66 tahun. Ia dimakamkan di TPU Giriloyo, Magelang, Jawa Tengah dan disatukan dengan putranya, Ari Adrianus, dan kakaknya, Irene Beatrix van Osch.

Profil Suzzanna

Nama Lengkap: Suzzanna Martha Frederika van Osch
Nama Panggung: Suzzanna
Lahir: Bogor, 13 Oktober 1942
Meninggal: Magelang, 15 Oktober 2008
Suami: Dicky Suprapto (pisah), Clift Sangra
Anak: Ari Adrianus Suprapto, Kiki Maria, Rama Yohanes
Pekerjaan: Aktris

Meski sudah meninggal dunia, karya Suzzanna masih menjadi idaman banyak orang. Bahkan, yang terbaru, Luna Maya memerankan Suzzanna di film film Suzzanna: Malam Jumat Kliwon.

Topik Terkait