Jakarta – Selebgram Jovi Adhiguna menjadi viral setelah aksinya mencampur kerupuk babi dalam bakso di restoran halal. Ia pun melontarkan permintaan maaf ke publik.
Hal ini turut menuai komentar Taqy Malik dan ikut memperingati non-muslim. Seperti apa? Intip selengkapnya di bawah ini.
Taqy Malik Minta Non-Muslim Hati-hati
Dalam akun Instagramnya, Taqy Malik memberikan peringatan kepada pemeluk non-muslim atas kasus selebgram Jovi Adhiguna. Sebab, Jovi menuai kontroversi setelah mencampur kerupuk babi dalam bakso di restoran halal.
Aksinya itu menurut mantan suami Salmafina Sunan itu membuat pemeluk agama Islam jatuh ke dalam dosa. Ia pun memberikan peringatan untuk non-muslim lebih hati-hati menggunakan alat makan.
"Belakangan ini lagi viral banget, ada seorang selebgram yang datang ke restoran halal yang sudah bersertifikat MUI dan dia membawa kerupuk babi, dan dia makan pakai mangkok yang biasa dimakan sama konsumen di situ. Kebayang enggak? Ada orang muslim yang dia betul-betul menjaga makanannya dari sesuatu yang haram tiba-tiba hanya gara-gara orang itu memakai mangkok dengan kerupuk babi. Kebayang enggak dosanya seperti apa?"ucap Taqy Malik, dikutip dari Instagramnya, Rabu, 19 Juli 2023.
"Maka, hal seperti ini tolong perhatikan sekali lagi terhadap teman-temanku, saudara-saudaraku yang non muslim agar berhati-hati menggunakan sesuatu, mangkok, piring, sendok, yang mana tempat itu sudah jelas bersertifikasi halal MUI," sambung Taqy Malik.
Permintaan Maaf Jovi Adhiguna
Peringatan Taqy Malik ini tampaknya terlihat Jovi Adhiguna. Ia pun langsung mengomentari dengan permintaan maaf. Ia mengaku salah atas aksinya tersebut yang menuai kontroversi beberapa waktu yang lalu.
“Aku sudah mengontek pihak @basoafung nya untuk meminta maaf dan bertanggung jawab secara langsubg. doakan semuanya lancar yah dan maaf atas kesalahanku. Semoga aku bisa belajar lebih baik lagi,” tulis Jovi Adhiguna.