Foto : Berbagai Sumber

Jakarta – Syahnaz dan Rendy Kjaernett masih terus menjadi sorotan usai skandal isu perselingkuhan keduanya terbongkar. Kabar terbaru, suami Lady Nayoan ini akhirnya buka suara terkait hal tersebut.

Lewat kanal YouTube milik Denny Sumargo, Rendy Kjaernett mengaku sekaligus menceritakan bahwa dirinya ada main belakang dengan Syahnaz Sadiqah. Berikut ulasan lengkapnya, yuk simak!

Rendy Kjaernett Ngaku Punya Perasaan ke Syahnaz Sadiqah

Setelah sekian lama diam, Rendy Kjaernett akhirnya secara terang-terangan mengaku punya perasaan kepada adik bungsu Raffi Ahmad itu. Bahkan ayah tiga anak ini tak bisa menyangkal apa yang dituduhkan sang istri, Lady Nayoan.

"Nggak ada (yang mau disangkal). Terjadi cuma mungkin kedewasaan gue aja," kata Rendy Kjaernett saat hadir di podcast Denny Sumargo, dikutip Intipseleb pada Senin, 3 Juli 2023.

Lebih lanjut, soal tato pada tubuhnya, Rendy Kjaernett membenarkan jika gambar tersebut merupakan wajah Syahnaz Sadiqah. Ia bahkan mengaku sudah ada rasa dengan istri Jeje Govinda.

"Gue juga sudah ada perasaan, sudah ada," ujar Rendy Kjaernett.

"Ada perasaan berarti benar ya? Lady bilang (kamu) ada perasaan (ke Syahnaz Sadiqah)?," tanya Denny Sumargo.

"Iyalah Koh. Maksudnya, ya sudahlah," jawab Rendy Kjaernett.

Sebut Tato Wajah Syahnaz Sebagai Obat

Mendengar pengakuan Rendy Kjaernett, Denny Sumargo pun penasaran dan kemudian mempertanyakan tujuan suami Lady Nayoan membuat tato wajah Syahnaz.

"Bukan Boiyen? Ada yang bilang di kolom komentar katanya ada yang bilang Boiyen?," konfirmasi ulang Denny Sumargo.

"Bukan," timpal Rendy Kjaernett.

Dalam keterangan Rendy Kjaernett, usut punya usut alasannya membuat tato wajah Syahnaz Sadiqah di punggungnya lantaran sebagai obat untuk dirinya.

"Itu sakit. Awalnya sakit, obat, ya cuma mikir ya obat gue," tandas Rendy Kjaernett. (bbi)

Topik Terkait