Foto : IntipSeleb/Yudi

Jakarta – Bukan hanya menghadirkan pertunjukkan yang apik dan ciamik, kolaborasi antara Rhoma Irama dan Denny Caknan di atas panggung Ujung-ujungnya Dangdut ternyata menghadirkan guyonan segar antara keduanya. Meski beda generasi, kehangatan keduanya tetap terlihat sesaat sebelum mereka berdua mendendangkan lagu Mirasantika.

Rhoma Irama dan Denny Caknan yang sama-sama mengenakan pakaian berwarna hitam itu tampak cair mengobrol berdua di atas panggung. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Guyonan Rhoma Irama dan Denny Caknan

Terbukti, sebelum bernyanyi, pria dengan julukan Si Raja Dangdut itu melontarkan pertanyaan dengan sedikit guyonan di dalamnya. Rhoma Irama bertanya tentang nama Denny Caknan.

“Saya bingung kalau panggil dia, Denny Caknan. Harusnya kan Cak Den. Dari mana Denny Caknan ini?” kata Rhoma Irama kepada Denny Caknan di panggung Ujung-ujungnya Dangdut Jakarta 2023 pada Sabtu, 1 Juli 2023.

Denny Caknan pun menjawab pertanyaan Rhoma Irama. Katanya, itu memang benar namanya.

“Caknan itu nama bapak saya,” jawab Denny Caknan.
“Oh, kirain Surabayaan,” ucap Rhoma Irama lagi.

Beralih, Denny ditanya tentang lagu apa yang ingin dibawakan olehnya. Katanya kepada Rhoma, ia ingin membawakan lagu Mirasantika.

Tak hanya sampai situ, sebelum bernyanyi, Rhoma pun sempat melontarkan celetukan kecil lagi. Katanya, Denny punya pengalaman terkait mirasantika.

“Saya pengen nyanyi Mirasantika,” ujar Denny.
“Pengalaman beliau,” kata Rhoma menceletuk.

Denny Caknan Deg-degan Satu Panggung Dengan Rhoma Irama

Selain itu, di atas panggung, Denny Caknan pun mengungkapkan perasaannya bisa berada satu panggung dengan Si Raja Dangdut. Katanya, hal ini membuatnya deg-degan.

Namun, Denny tetap merasa bersyukur bisa satu panggung dengan legenda dangdut Indonesia. Baginya, ini adalah momen yang sangat langka dan berharga.

“Ih, saya deg-degan. Semangatin dong tolong dong, duet sama raja nih,” terang Denny.

Selain kolaborasi Rhoma Irama dan Denny Caknan, Ujung-ujungnya Dangdut Jakarta 2023 juga menghadirkan kolaborasi musisi muda - senior. Mereka adalah Jhonny Iskandar dan Ardhito Pramono. Keduanya membawakan dua buah lagu berjudul Pengemis Cinta dan Judul-judulan. (bbi)

Topik Terkait