IntipSeleb – Gofar Hilman semakin terkenal setelah ikut mengenalkan kembali lagu-lagu campursari milik Didi Kempot kepada generasi millenial lewat acara berjudul Ngobam atau Ngobrol Bareng Musisi. Baru-baru ini, Gofar menjadi sorotan setelah terang-terangan menceritakan masa kecilnya.
Baca juga: Gini Perjalanan Karier Lord Didi Kempot, Berawal dari Musisi Jalanan
Dimana, dia pernah menjadi kurir narkoba saat duduk di bangku sekolah dasar. Hal ini terjadi karena pengaruh dengan teman-temannya yang sudah dewasa. Tapi melihat efek narkoba pada temannya, Gofar Hilman pun memutuskan untuk tidak mengkonsumsi narkoba. Simak penjelasannya berikut.
Gofar Hilman Akui Jadi Kurir Narkoba
Gofar Hilman dikenal sebagai penyiar radio yang kini juga menjadi seorang YouTuber. Di balik kesuksesannya, Gofar ternyata pernah mengalami masa kecil yang cukup kelam. Pria 37 tahun ini mengakui kalau dirinya menjadi kurir narkoba saat duduk di bangku sekolah dasar (SD).
"(Iya pernah jadi kurir) Putaw. Jadi gue waktu SD temennya sama anak kuliahan, abang-abangan gue ini lah yang ngajarin gue musik punk, hardcore kalau enggak salah tahun 93 atau 94 lah pertama kali putaw itu kan, gue SD," kata Gofar Hilman yang dikutip IntipSeleb dari video di Youtube Kompascom Reporter on Location, Rabu, 1 Juli 2020.
Gofar bahkan membantu untuk menyuntikkan narkoba ke teman-temannya. Kala itu, dia tidak menyadari kalau barang yang dibawanya itu adalah narkoba. Sehingga Gofar Hilman juga tidak mengetahui kalau tindakan yang dilakukannya itu masuk dalam hukum kriminal. Tapi dari pergaulannya yang buruk tersebut, Gofar Hilman melihat bagaimana efek narkoba yang terjadi pada para penggunanya hingga membuat mereka berani melakukan tindakan kriminal.
"Mereka tuh sakau, dua orang junkie parah, ya diajarin nyuntik ke dia. Terus gue lihat efeknya apa ya. Awal-awal jadi kurir itu gue enggak tahu ya putaw itu narkoba. Bayangin gue sudah belajar jadi narcos sejak dini, kurir narkoba. Lu bayangin kalau gue ditangkap gimana gitu. Gua enggak tau kalau itu narkoba," sambungnya.
"Akhirnya ya gue melihat efeknya kok mereka seneng, ketika pakai narkoba. Kok abis itu kayak marah-marah mulu, kok kayak kriminil jual-jual barang-barang, nyolong-nyolong pagar buat dijualin, dikiloin. Akhirnya jadi kriminal nih," lanjut Gofar Hilman.
Putuskan Tidak Pakai Narkoba
Sumber foto: VIVA
Bahaya narkoba itu semakin membuatnya tersadar setelah melihat kematian temannya. Sejak saat itu, mantan pacar Putri Tanjung ini berjanji untuk tidak menggunakan narkoba. Sampai sekarang, Gofar Hilman mengaku tidak memiliki keinginan sedikit pun untuk menyicipi barang haram tersebut.
"SD gue bilang, wah ini enggak deh kalau narkoba. Sampai sekarang gua tidak pernah tertarik untuk cobain narkoba, even itu pil apapun itu gue enggak tertarik. Karena gua sudah dikasih lihat keburukannnya itu waktu gua SD, sejak dini banget," ujar Gofar.
"Gue ngelihat itu menyakiti diri sendiri, wah ini enggak bener. Ya sudah lah, jadi horor. Gue enggak tertarik untuk narkoba. Ketika dia meninggal, akhirnya menyadarkan bahwa ternyata narkoba merenggut orang yang gua sayang banget. Ya itu lah gue, berjanji sampai kapan pun enggak mau menyentuh narkoba," tandas Gofar Hilman.