"Kadang tuh gini bukan masalah gue gak bisa nerima, meskipun publik figur, tapi mereka lupa kalau gue juga manusia," imbuh Mahalini.
"Mereka tuh lupa kalau kita punya mental yang hancur," sahutnya.
Satu Kepercayaan Sama
Merasa risih dan terganggu jika membahas soal perbedaan keyakinan, Mahalini dan Rizky Febian justru merasa memiliki satu kepercayaan yang sama lainnya yakni percaya dengan namanya leluhur.
"Aku risih kalau ditanya soal kepercayaan sih kalau aku, itu biar aja aku sama Iky yang tahu. Karena walaupun kita beda, tapi kita ada kepercayaan yang sama yaitu leluhur," tutur Mahalini.
"Jadi aku sama Iky sepakat selalu menghindari soal pertanyaan hal itu karena takut dipotong-potong dijadiin konten. Yang penting aku sama Iky udah ada plan nanti kedepannya kalau menikah benar-benar jadi musisi berdua dan kerja," tandas Mahalini.