Foto : IntipSeleb/Agnes

Jakarta CEO TikTok Shou Zi Chew hadir dalam acara TikTok Southest Asia Impact Forum 2023 yang digelar di The Ritz-Carlton, Grand Ballroom, Pacific Place, Jakarta, Kamis, 15 Juni 2023.

Ia menyebut bahwa pengguna TikTok Asia Tenggara menembus angka sebesar 325 Juta. Platform video pendek milik perusahaan asal China ByteDance ini juga mengungkap keinginan investasi ke Tanah Air dengan jumlah fantastis. Seperti apa?

Pengguna TikTok Sampai 325 Juta di Asia Tenggara

Dalam forum diskusi yang digelar pada hari ini, CEO TikTok Shou Zi Chew mengungkapkan bahwa platformnya telah digunakan oleh 325 juta dari Asia Tenggara. Ia melakukan survey ke beberapa pengguna dan menyebut platform tersebut telah membuka pendapatan bagi para pengguna.

"Tiktok saat ini dipakai oleh 325 juta [pengguna] dari Asia Tenggara. Kami telah membantu orang-orang menemukan sumber pendapatan baru,” kata Shou Zi Chew, di The Ritz-Carlton, Grand Ballroom, Pacific Place, Jakarta, Kamis, 15 Juni 2023.

Dari survey yang dilakukan, CEO TiKTok menyebut 93% kreator mengungkap platform TikTok menuangkan keterampilan dan penampilan konten mereka. Salah satunya dari Indonesia.

Pada 2022, TikTok Indonesia meluncurkan kampanye edukasi untuk anak muda. Tagar lokal #SerunyaBelajar dan #SamaSamaBelajar sukses mendapatkan views lebih dari 27,7 miliar dan 104,7 miliar.

Bakal Investasi Miliaran Dollar di Indonesia

Lebih lanjut, TikTok dikabarkan akan menginvestasikan miliaran dollar ke Indonesia. Tak hanya Indonesia, namun juga ke beberapa negara kawasan Asia Tenggara untuk beberapa tahun ke depan.

Meski begitu, Shou Zi Chew tak menyebutkan angka pastinya untuk diinvestasikan.

"Saya dengan bangga mengumumkan bahwa kita akan menginvestasikan jutaan dolar di Indonesia dan Asia Tenggara dalam beberapa tahun ke depan," kata Shou Zi Chew.

"Komitmen ini mencakup investasi sebesar USD 12,2 juta untuk mendukung lebih dari 120.000 usaha kecil dan menengah," sambungnya.

CEO TikTok sendiri hadir bersama sejumlah menteri salah satunya adalah Menkomarves Luhut Binsar Pandjaitan ini. Di akhir acara, ia mengajak Luhur Binsar membuat video TikTok mengenakan batik motif hijau dengan paduan warna ungu. Sedangkan, Luhut mengenakan jas biru gelap dan celana abu-abu. (hij)

Topik Terkait