Foto : Instagram/ @ajil_ditto08

JakartaAjil Ditto mengaku dapat pengalaman unik saat jalani syuting film 'Onde Mande!'. Ia merasa bisa melihat kebahagian dari para pemuda asli Sigiran, Sumatra Barat yang bisa bergaul tanpa harus dengan kemewahan.

Sebab kawasan itu masih jauh dari kemajuan. Berikut artikel lengkapnya.

Pengalaman Syuting

Pengalaman baru saat jalani syuting dirasakan Ajil Ditto. Sebab, ia bisa melihat kebahagian pemuda daerah pedalaman Sumatra Barat.

Ia mengatakan bahwa pemuda di sana sangat bergaul dengan sesamanya. Walau tidak ada mall atau pusat hiburan di sana.

"Anak gaul Sigiran. Hal-hal unik gak banyak, di sana anak anaknya seumuran gue udah hampir sama. Yang membedakan Cara mereka berkomunikasi, mereka ngomong full bahasa Padang. Ada rasa kayak wah gue bisa gak ya," kata Ajil Ditto di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 13 Juni 2023.

"Untuk ke mall mereka jauh, resource mereka senang aja, gak ada pengin main ke mall. Mereka dibilang resource, wakau mereka terbatas akses, ngumpul sambil melihat danau Maninjau. Melihat hujan di sana itu udah unik banget ya," sambungnya.

Diangkat dari Nama Keluarga

Lebih lanjut, kisah film ini dibuat oleh sang sutradara, Paul Agusta. Dirinya mengatakan bahwa kisah yang dibuat sengaja diangkat dari suku Minang.

Sebab mendiang ayahnya menginginkan karya yang mudah dimengerti.

Menariknya, lakon yang ada dalam film diambil nama keluarganya. Serta karakternya diambil dari beberapa anggota keluarganya.

"Ginana dapat ide ceritanya oke di kepala dari papa kapan film yang bisa ditonton. Jadi buat film ringan, papa suka komedi. Dari situ apa ya Minang, pak Ite sangat pinter mencari masalah. Dimana caranya mereka berkumpul untuk menyelesaikan masalah," ucapnya.

"Saking contoh keluarga besar itu namannamanya paman saya, kayak Huda Hadi itu paman saya. Angkuwan Ridwan nama asli bapak saya. Nita itu tante saya. Itu semua dapat dari keluarga. Kepribadian sana sini colong keluarga," lanjutnya.

Topik Terkait