Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Sontak saja pengumuman konser selama 4 hari dan harga tiket konser yang jauh lebih murah di Indonesia membuat tidak sedikit warga Indonesia yang tak kedapatan tiket konser di Jakarta pada 15 November 2023 mendatang mulai berkeinginan untuk membeli dan menyaksikan band yang digawangi oleh Chris Martin itu di Singapura.

Lebih lanjut, melihat hal tersebut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahudin Uno buka suara. Ia akan mengambil langkah antisipasi.

"Singapura ini sudah resmi bahwa ini adalah empat hari tentunya kita harus mengambil langkah-langkah antisipasi agar tidak berbondong-bondong demikian, " ujar Sandiagana Uno dilansir Intipseleb dari akun TikTok pribadinya pada Rabu, 14 Juni 2023.

Antisipasi yang dilakukan Sandiaga Uno yakni membuat paket di Batam dan Bintan yang jaraknya tak jauh dari Singapura. Nantinya, Warga Negara Indonesia yang akan menyaksikan konser Coldplay di Singapura bisa menginap di wilayah Kepulauan Riau.

"Seandainya betul Singapura itu dapat empat hari kita ciptakan peluang-peluang di Batam dan Bintan sebagai bagian daripada penguatan Riau Island atau Kepulauan Riau sebagai gerbang nomor dua setelah Bali," tuturnya.

Upayakan Penambahan Hari Konser Coldplay di Jakarta

Topik Terkait