IntipSeleb Musik – Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol Marion Jola, disebut sebagai salah satu penyanyi serba bisa.
Selain handal menyanyi lagu pop, wanita cantik berkulit eksotis itu juga tak kalah keren saat membawakan lagu dangdut. Benarkah? Simak artikelnya!
Bawakan Lagu Dangdut
Pemilik nama lengkap Marion Rambu Jola Pedi hadir di acara Festival Ujung-ujungnya Dangdut Semarang sebagai salah satu guest yang paling dinantikan khususnya oleh kaum adam. Bagaimana tidak, selain memiliki suara merdu dan berwajah cantik, Marion Jola juga memiliki tubuh seksi ditambah dengan warna kulit yang mahal dan eksotis.
Memiliki ciri khas dengan penampilan manjanya, Marion Jola sukses menghipnotis para penonton ambyar yang ada di Semarang, dengan performa aksi panggung yang luar biasa. Bahkan saking totalitasnya, ia pun mencoba untuk menyanyi lagu dangdut berjudul ' Lagi Syantik' milik Siti Badriah.
Tak kalah merdu dengan cengkok dangdut koplo yang pas, penyanyi berusia 22 tahun itu sukses bisa bikin penonton kepincut dengan kesempurnaannya di panggung UUD Semarang. Terlebih cara bernyanyi Marion Jola kembali menuai sorotan karena bisa bikin mata kaum adam merem melak pastinya.
Festival UUD Semarang
Festival dangdut terbesar di Asia Ujung-ujungnya Dangdut untuk kali keduanya digelar usai sebelumnya sukses diadakan di kota Banyuwangi. Kota Semarang menjadi kota kedua yang dipilih oleh festival megah ini, lantaran antusias penontonnya yang tak sabar ingin bertemu dengan Denny Caknan selaku King of Ambyar.
Tak hanya itu, usai sukses diselenggarakan dengan meriah di Stadion UNDIP Tembalang, Festival keren ini akan berlangsung ke kota-kota berikutnya. Kali ini Ujung-ujungan Dangdut di Semarang dimeriahkan oleh Melanie Subono dan PPK, Denny Caknan, Marion Jola, Adjis Doa Ibu, DJ Mekar Disko dan beberapa guest lainnya. (bbi)