Foto : IntipSeleb/ Wahyu Firmansyah

Atta Halilintar sendiri mengaku jika dirinya ingin fokus untuk terjun ke dunia musik. Terutama karena kini dirinya mendapatkan dukungan dari keluarga barunya.

"Saya punya mertua yang legend. Aku hobi musik tapi bukan dari keluarga yang bermusik. Tiba-tiba secara langsung aku punya orang tua yang punya kekuatan di musik. Seperti Pipi Anang, Mimi KD, dan Bunda Ashanty," kata Atta.

Kisah Lagu Mulyomu Mulyoku

Foto : attahalilintar/instagram

Atta Halilintar merilis lagu Mulyomu Mulyoku dibawah naungan labelnya sendiri yaitu AHHA Records. Lagu ini bercerita tentang laki-laki yang ditinggalkan oleh pasangan tetapi dia mencoba untuk mengikhlaskan.

"Isi cerita lagu adalah tentang seorang lelaki yang ditinggal oleh pasanganya, tapi lelaki itu sudah mengiklaskan dan legowo atas ditinggal pasangannya tersebut," ujarnya.

Selain itu, lagu Mulyomu Mulyoku juga bisa bermakna seorang ayah yang harus merelakan putrinya untuk menikah.

Topik Terkait