Foto : Istimewa

IntipSeleb Lokal – Pernikahan Virgoun dan Inara Rusli tengah menjadi sorotan. Pasalnya, belum lama ini sang istri blak-blakan soal rumah tangganya yang lagi diterpa masalah.

Seperti diketahui, Inara Rusli blak-blakan membeberkan perselingkuhan suaminya. Bahkan ia mengumbar surat pernyataan perjanjian yang dibuat Virgoun pada 2021. Pada satu kesempatan, Inara Rusli memberikan klarifikasi. Penasaran? Yuk simak ulasan berikut ini.

Pihak Inara Bakal Proses Surat Pernyataan Perjanjian yang Dibuat Virgoun

Foto : Istimewa

Surat pernyataan Virgoun yang mengaku telah berselingkuh dengan seorang wanita yang diduga bernama Tentri Ajeng Anisa viral di sosial media.

Ketika diminta klarifikasi mengenai kabar berita perselingkuhan Virgoun, pihak Inara Rusli bakal menindaklanjuti dengan membuktikan kebenaran secara hukum.

"Ada surat pernyataan saudara virgoun itu yang perlu kita verifikasi kebenarannya, kan begitu. apakah mengandung kebenaran atau tidak," ujar Andy Mulia Siregar selaku kuasa hukum, Inara Rusli saat konferensi pers di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis, 4 April 2023.

"Terkait itu kita akan melakukan langkah-langkah hukum," sambungnya.

Dalam keterangan tambahannya, adapun pembuktian kebenaran yang dimaksud pihak Inara Rusli salah satunya soal adanya perselingkuhan antara Virgoun dan wanita yang sesuai dengan apa yang ditulis dalam surat pernyataan tersebut.

"Virgoun ini sudah suaminya mba Inara, kalau Virgoun suaminya mbak Inara kemudian dia ada dugaan bahwa dia bersama wanita lain, ya ini kan korban. Nah kita akan melakukan langkah hukum kesitu," kata Andy Mulia Siregar.

Masih Perlu Ditelusuri

Foto : Intipseleb/Tiya Sukmawati

Lebih lanjut, terkait langkah hukum selanjutnya, pihak Inara Rusli belum bisa menceritakan lebih detail. Sebab mereka masih perlu mendalami hal tersebut.

"Lagi kita pikirkan, lagi kita pelajari, kira-kira langkah hukum apa yang akan kita tempuh. kita akan diskusi juga dengan mbak inara terkait langlah-langkah hukum tadi," tutur Andy Mulia Siregar.

Di satu sisi yang sama, saat ditanya soal dugaan perselingkuhan yang dilakukan Virgoun benar atau tidak, Inara Rusli memilih untuk membuktikan secara hukum.

"Nanti dibuktikan dulu dengan proses-proses hukum," kata Inara Rusli.

Sekedar informasi, Virgoun diwakilkan tim kuasa hukumnya, Wijayano Hadi Sukrisno mengajukan permohonan atau gugatan cerai terhadap Ina Idola Rusli di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada hari ini, Kamis 4 April 2023. Pengajuan talak cerai Virgoun terdaftar dengan nomor registrasi 1377/G/2023. (nes)

Topik Terkait