Foto : IntipSeleb/Yudi

"Saya dari kecil itu, saya main bulutangkis itu udah dari umur lima tahun," sambungnya.

Greysia yakin pengalamannya sebagai atlet mampu mendidik buah hatinya sebagai anak yang disiplin. Baginya, membiasakan nilai baik, salah satunya nilai disiplin atlet, sejak dini menjadi hal yang baik untuk masa depan seorang anak.

"Jadi, ketika saya tahu bahwa ketika memilih sebagai seorang atlet itu disiplinnya sangat bagus, cara didikannya dari orang tua, dan didikannya dari klub pembinaan itu juga baik karena kita harus memutuskan apa pun itu dari sedini mungkin," katanya.

"Jadi,kita cepet dewasa dan bisa lebih bijaksana waktu kita memutuskan hal-hal yang menyangkut masa depan kita. Itu menurut saya yang harus saya pelajari dan saya ambil, petik," lanjutnya.

Bebaskan Masa Depan Anak

Foto : IntipSeleb/Yudi

Namun, di sisi lain, Greysia memilih untuk membebaskan masa depan kepada anaknya sendiri. Wanita peraih medali emas di Olimpiade Tokyo tahun 2020 itu yakin anaknya bakal menerima dampak positif dari bekal didikan seorang atlet yang diberikan olehnya.

Topik Terkait