IntipSeleb Lokal – Ternyata ini pekerjaan Yakup Hasibuan, sosok pria yang akan segera menjadi suami selebriti cantik Jessica Mila.
Sudah melakukan sejumlah upacara adat Batak sebelum menikah, tentu tidak sedikit yang penasaran dengan latar belakang Yakup Hasibuan.
Berbeda dengan Jessica Mila yang terjun di industri entertainment, Yakup Hasibuan cukup tertutup akan kehidupan pribadinya dan memiliki pekerjaan mentereng. Berikut selengkapnya melalui ulasan di bawah ini.
Pendidikan Yakup Hasibuan
Lahir di tahun 1995, Yakup Hasibuan diketahui memiliki usia tiga tahun lebih muda dari Jessica Mila. Ia mengantongi gelar sarjananya dari Fakultas Hukum, Universitas Indonesia.
Tidak berhenti sampai di situ, Yakup Hasibuan melanjutkan pendidikan ke jenjang S-2 di New York University School of Law lalu lulus dengan gelar Magister Hukum (LLM).
Selain bergelut di bidang hukum, Yakup Hasibuan juga menyabet sertifikasi keuangan dari Harvard Business School.
Pekerjaan Yakup Hasibuan
Yakup Hasibuan merupakan anak bungsu sekaligus anak laki-laki satu-satunya dari pasangan pengacara kondang Otto Hasibuan dan Norwati Damanik.
Ia memiliki tiga orang saudara perempuan yakni Putri Linardo Hasibuan, Lionie Petty Hasibuan, dan Natalia Octavia Hasibuan.
Mengikuti jejak sang ayah, Yakup Hasibuan juga diketahui bekerja sebagai pengacara, dan pernah berkarier di firma hukum Baker McKenzie Amerika Serikat, dan Otto Hasibuan & Associatest.
Tidak hanya berkarier di bidang hukum, Yakup Hasibuan juga menduduki posisi pimpinan di Perqara, perusahaan penyedia jasa konsultasi hukum online.
Selain itu, Yakup Hasibuan juga dipercaya untuk memegang jabatan sebagai CEO LIMA sejak tahun 2020 lalu.
Di awal Mei 2023 ini, Yakup Hasibuan akan melepas status lajangnya dengan mempersunting Jessica Mila sebagai istrinya.
Hubungan asmara antara Yakup Hasibuan dan Jessica Mila mulai terendus publik pada 2021 lalu, serta mendapat berbagai respons positif dari publik.
Itu tadi biodata dari sosok Yakup Hasibuan, calon suami Jessica Mila.