IntipSeleb Lokal – Pendakwah Islam, Habib Husein Jafar Al Hadar mengungkap motif di balik program "Login" yang tayang di YouTube pribadi milik Deddy Corbuzier saat bulan Ramadhan tahun 2023. Di program itu sendiri, Habib Jafar, begitu biasa dirinya disapa, ditemani oleh Onadio Leonardo.
Motif sesungguhnya Habib Jafar di program "Login" itu dituturkan melalui unggahan Instagram pribadi miliknya belum lama ini. Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Pernyataan Netizen Kepada Habib Jafar
Motif Habib Jafar ini terungkap saat dirinya mengunggah sebuah pernyataan seorang netizen. Ternyata, netizen tersebut sering menyaksikan program Habib Jafar bersama Onad itu.
Netizen itu mengaku sudah mengalami banyak perubahan, bersama pasangannya, selama menonton program Habib Jafar itu. Hal ini terutama dalam segi spiritual.
Bahkan, netizen dan suaminya itu sudah rajin melakukan hal-hal yang dianggap wajib dalam agama yang dianutnya. Usai pernyataan ini, netizen itu pun menyampaikan rasa terima kasihnya.
"Bang Onad dan Habib Jafar, kami pasangan suami istri yang sudah Islam sejak lahir. Dengan tayangan 30 hari kalian, saya merasa benar benar mengalami titik balik kehidupan spiritual kami. Saya dan suami 2 minggu ke belakang sudah melakukan ritual hal wajib yang seharusnya kita lakukan sejak dahulu sebagai umat Islam. Terima kasih terima kasih terima kasih," kata netizen tersebut dilansir IntipSeleb dari Instagram pribadi milik Habib Jafar pada Senin, 24 April 2023.
Motif Habib Jafar
Selain mengunggah pernyataan netizen, Habib Jafar juga menulis sebuah pesan. Melalui pesan itu, Habib Jafar mengungkap motif sesungguhnya di balik program "Login".
Katanya, program ini menang untuk memperkuat komitmen umat beragama dengan apa yang mereka anut. Sebab, baginya, agama bukan hanya soal warisan.
"Inilah yg pertama & utama sbg tujuan LOG IN: membuat tiap umat LOG IN pd komitmen agama yg dipilihnya. Agar agama tak sbg sekedar warisan, melainkan pilihan yg berdaulat & ditaati. Sayangnya, kami harus pamit. Tp, sungguh LOG IN jadi kenangan yg begitu indah dalam perjalanan dakwah saya. Terima kasih, Sobat LOG IN. Kami sayang kalian," tulis Habib Jafar. (rgs)