Foto : Instagram/nathalieholscher

IntipSeleb LokalNathalie Holscher telah cerai dengan Sule, sehingga banyak yamg menduga ia akan sendirian rayakan Lebaran 2023. Ternyata tidak, sebab orang tersayangnya sudah mualaf.

Panasaran dengan siapa Nathalie Holscher rayakan Hari Raya Idul Fitri? Cek artikel di bawah ini.

Rayakan Lebaran dengan Orang Tersayang

Foto : Instagram/nathalieholscher

Banyak yang menduga, setelah resmi cerai dengan Sule pada Agustus 2022 silam. Publik menduga Nathalie Holscher akan rayakan hari kemenangan seorang diri.

Dugaan tersebut ternyata salah. Sebab adik Nathalie Holscher, Nadya sudah mengikuti jejaknya menjadi seorang muslim.

Mantan disc jockey itu pun ungkap kebahagiaannya. Apalagi mualaf Nadya menjadi sebuah kejutan buat Nathalie Holscher.

"Lebaran sekarang aku malah lebih seneng lagi karena kedua adik aku tiba-tiba mualaf tanpa sepengetahuan aku," kata Nathalie Holscher, di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu, 19 April 2023.

"Jadi justru tahun ini malah aku yang happy. Iya (rayakan Hari Raya Idul Fitri bareng)," sambungnya.

Tak Merasa Sendiri

Foto : Instagram/nathalieholscher

Pasca menjadi mualaf, Nathalie Holscher ternyata merasa sendiri di tengah keluarganya. Tapi keputusan sang adik buatnya tak merasa sendiri lagi.

"Jadi di agama ini (Islam) aku tadinya merasa sendiri ternyata semua adik-adik aku, satu keluarga satu agama," jelasnya.

Kendati demikian, Nadya ternyata sempat khawatir dengan tanggapan keluarga atas keputusannya pindah agama. Hal itu pun coba diredam Nathalie Holscher.

"Terus tadi dia minta tolong 'Ini gimana ya mami dan oma, takut dimarahi blablabla'. 'Nggak, udah tenang aja' gitu kan. Ya udah akhirnya aku yang nelpon mami, 'Mam Uti udah Islam' terus dijawab 'Ya udah'. Jadi dia sama kayak aku, apa yang ditakutin sama di awal," tutupnya.

Topik Terkait