Foto : Instagram/doc_ikhwan

IntipSeleb LokalMohammad Ikhwan Zein adalah anak pertama pasangan Mahfud MD dan Zaizatun Nihajati. Ikhwan Zein lahir pada 15 Maret 1984 lalu.

Menjadi anak pejabat terkemuka, pekerjaan anak pertama Mahfud MD buat penasaran, begitu pula gajinya. Lantas, berapakah gaji Mohammad Ikhwan Zein? Simak artikelnya yuk!

Sosok Mohammad Ikhwan Zein

Foto : doc_ikhwan/instagram

Mahfud MD dan Zaizatun Nihajati dikaruniai anak pertama pada 15 Maret 1984. Sejoli itu menyambut kelahiran anak pertama mereka yang berjenis kelamin laki-laki. Anak itu dinamai Mohammad Ikhwan Zein.

Ternyata, Mohammad Ikhwan Zein memiliki asal-usul nama yang berarti. Mahfud MD memutuskan untuk menamai anaknya dari kejadian yang tengah terjadi di Indonesia. Melalui Instagramnya, Mahfud MD menamai anak pertamanya sebagai Ikhwan karena sedang ramai diskusi Ikhwanul Muslimin.

Nama Zein lalu berasal dari dokter yang menangani kelahiran anak pertamanya. Jadilah, nama anak pertama Mahfud MD adalah Mohammad Ikhwan Zein.

“Anak-anak dan cucu, saya beri nama sesuai dengan situasi dan harapan. Anak pertama lahir 15/3/84, ketika ramai diskusi tentang Ikhwanul Muslimin. Dokter yang menangani kelahirannya bernama, Zein. Maka ia saya beri nama Muhammad Ikhwan Zein (Ikhwan = persaudaraan; Zein = baik),” ungkap Mahfud MD di Instagramnya pada postingan Desember 2019.

Gaji Mohammad Ikhwan Zein

Foto : VIVA

Mohammad Ikhwan Zein lulus sebagai sarjana kedokteran dari Universitas Gadjah Mada. Ia lalu melanjutkan pendidikan spesialis di Universitas Indonesia, hingga mendapat gelar S3 atau doktoral dari University of Amsterdam, Belanda.

Ternyata, anak sulung Mahfud MD ini pernah menjabat sebagai komite medis Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) periode 2016 – 2020. Kini, Mohammad Ikhwan Zein bekerja sebagai dokter spesialis kedokteran olahraga.

Melansir Zippia, dokter spesialis kedokteran olahraga di Amerika Serikat memiliki gaji rata-rata per tahun sebesar $76.238 atau setara Rp1,1 miliar. Gaji spesialis kedokteran olahraga biasanya berkisar antara $29.000 (Rp425 juta) hingga $199.000 (2,9 miliar) per tahun. Tarif rata-rata per jam untuk spesialis kedokteran olahraga adalah $36,65 (Rp537 ribu) per jam.

Kisaran gaji dokter spesialis kedokteran olahraga, profesi Mohammad Ikhwan Zein, merupakan rata-rata di Amerika Serikat. Lokasi, pendidikan, dan pengalaman mempengaruhi berapa banyak yang didapatkan dari seorang spesialis kedokteran olahraga.

Topik Terkait