Kemudian, ada ibu-ibu tersebut kemudian pergi. Namun saat balik lagi, sang ibu kembali mengomentari belanjaan Nana.
“Ibu 1 lalu pergi muter2 lagi.... 15 menit kemudian nyamperin lg. Ibu 1: Wah, kalo belanjanya begini sih bukan suka. Ini namanya terobsesi. Me: Sabar.... Baru sekali ngerasa di nyinyirin di toko karena ngejar diskonan,” lanjutnya.
Begitu tiba di rumahnya yang berlokasi di Bali, Nana membagikan sedikit aneka piring warna-warna yang dibelinya. Meski kena nyinyir, namun Nana tak terlalu ambil pusing, yang terpenting dirinya merasa senang.
Detox Social Media
Sementara itu, sebelumnya Nana menceritakan bahwa ia sempat memilih detox social media alias rehat sejenak dari media sosial lantaran merasa hidupnya hampa.
“Setelah aku cari tau akhirnya jawabannya adalah di Detox Socmed kemaren itu... Semua perlu ada istirahatnya dan aku masuk ke tahap jenuh sejenuh2nya, ngga ada motivasi dan banyak waktu terbuang karena semakin aku down semakin aku banyak scrolling socmed yang bikin aku makin down lagi, super trapped banget rasanya,” kata Nana Mirdad. (bbi)