IntipSeleb Lokal – Gubernur Bali, I Wayan Koster sempat dituding menjadi salah satu pihak yang menyebabkan Piala Dunia U 20 gagal digelar di Indonesia. Hal itu usai Wayan Koser menentang kedatangan tim Israel.
Masih berpegang teguh pada keyakinannya, Wayan Koster kembali menyatakan bahwa ia menolak tim Israel di ANOC World Beach Games (AWBG) 2023. Seperti apa kabar lengkapnya? Scroll artikelnya di bawah ini.
Tolak Israel di World Beach Games Bali
I Wayan Koster kembali mengaskan bahwa dirinya menolak kontingan Israel dalam acara ANOC World Beach Games di Bali.
Turnamen berskala dunia itu dijadwalkan digelar di Bali pada 5 – 12 Agustus 2023. Di sisi lain, Israel telah meloloskan perwakilannya untuk ke Bali lewat jalur kualifikasi.
Wakil Israel yang telah datang antara lain dari cabang Open Water Swimming serta Basket 3x3. Dengan demikian I Wayan menyatakan penolakan terhadap hal tersebut.
"Berdasarkan pada konstitusi. Kedua dasarnya adalah Peraturan Luar Negeri Nomor 3 Tahun 2019. Sebagai suatu entitas sendiri karena diatur dalam Peraturan Menteri Luar Negeri tidak bola menyanyikan lagu kebangsaan Israel,” kata Gubernur Bali, I Wayan Koster dikutip dari tvonenews, Kamis, 6 April 2023.
Nasib World Beach Games Bali sama Seperti Piala Dunia U 20?
Sementara itu, ada beberapa pihak yang dituding sebagai dalang dari gagalnya Piala Dunia U 20 2023, yakni Gubernur Bali I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Diketahui, kedua Gubernur yang dinilai bersuara lantang menolak kehadiran timnas U20 Israel bila Piala Dunia U20 digelar di Indonesia itu adalah Gubernur Bali I, Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.