Kepindahannya ke agama Kristen berawal dari ketidaksengajaannya membaca isi Al Kitab milik sahabatnya yang tertinggal. Keputusannya makin mantap karena terbawa arus oleh agama yang dianut sang pacar.
Setelah itu, ia menikah dengan pacarnya dan memilih untuk menghilang dari keluarganya. Namun, ketika mendatangi rumah orang tuanya karena mendengar kabar kedua orang tuanya pergi ibadah ke Tanah Suci, Alya bercerita malah justru diusir.
Dukungan untuk Mamah Dedeh
Warganet yang mengetahui cerita tersebut pun langsung memberi dukungan ke Mamah Dedeh. Meski belum diketahui secara jelas apakah Alya memang anak kandung pendakwah Mamah Dedeh atau bukan, namun banyak dari mereka yang mengaku paham posisi Mamah Dedeh selaku orang tua.
“Setuju dengan sikap dan keputusan Mamah Dedeh.. karena orang tua akan diminta pertanggung jawaban-Nya di akherat,” kata warganet di TikTok.
“Ya Allah... di baik canda mamah dedeh tersimpan kepiluan begitu mendalam.. semoga beliau kuat.. aamiin,” kata yang lain.