Hotman mengaku sudah menjadi kebiasaannya suka meninggalkan barang di rumah. Meski begitu, ia selalu mengantongi uang tunai baik di saku kanan maupun saku kirinya.
"Selalu ada 10 juta. Sebelah kiri pasti 5 juta. Selalu itu karena saya kan perlu duit ke mana-mana," ujar Hotman.
“Pemikiran saya, dompet saya itu ketinggalan di rumah. Saya nggak merasa hilang dompet saya, saya tenang, minum dulu kopi,” tambahnya.
Dikembalikan Seorang Cleaning Service
Kemudian tiba-tiba saja, seorang cleaning service dari MKG Mall bernama Eddy Sanjaya mengembalikan dompet Hotman Paris yang nilainya cukup fantastis. Di mana, dalam dompetnya itu terdapat dollar singapur dan dollar Amerika Serikat yang nilai totalnya mencapai Rp70 juta.
Heran dengan kejadian yang ia alami, pengacara Venna Melinda itu pun tidak habis pikir masih ada orang jujur hingga saat ini. Alhasil, ia pun memviralkan cleaning service jujur yang telah menemukan dompetnya yang nilainya mencapai 2 motor NMAX.