IntipSeleb Lokal – Aktor sekaligus pembawa acara Tanah Air, Ibnu Jamil merupakan salah satu figur publik yang gemar berolahraga. Bukan hanya hobi, namun ia juga sempat mengisi beberapa kegiatan olahraga.
Terbaru, Ibnu Jamil mengaku lebih suka olahraga lari daripada sepak bola. Kenapa? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Ibnu Jamil Lebih Suka Olahraga Lari
Ibnu Jamil menjelaskan bahwa ada beberapa perbedaan antara olahraga sepak bola dan lari. Baginya, sepak bola lebih banyak bergantung pada beberapa faktor, tidak seperti olahraga lagi.
Beberapa contohnya, ucapnya, sepak bola bergantung pada rekan satu tim. Hal ini berbeda dengan olahraga lari yang lebih bisa mengandalkan diri sendiri saja.
"Kalau olahraga kayak sepak bola kan punya ketergantungan sama banyak hal, kayak tergantung lapangan, tergantung teman atau tergantung patungan,” ungkap Ibnu Jamil saat ditemui awak media di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu, 15 Maret 2023.
"Lo kalau mau main bola kan patungan dulu, karena bayar lapangan sekarang kan mahal banget. Kalau lari itu cuma butuh waktu dan sepatu lari. Abis itu udah,” sambungnya.
Alasan Ibnu Jamil Lebih Suka Olahraga Lari
Menurut Ibnu Jamil, lari adalah salah satu olahraga yang paling sederhana. Maka dari itu, ia lebih memilih olahraga lari daripada lainnya.
Terlampau suka, Ibnu Jamil sampai punya keinginan untuk berolahraga lari hingga tua nanti.
“Jadi, buat gua, olahraga lari tetap jadi olahraga paling simple, yang mudah dilakukan, dan tetap bisa bikin sehat. Dan yang terpenting, gua pengin bisa lari sampai usia tua nanti, sampai 70 atau 80 tahun,” ujarnya.
Ibnu Jamil pun coba mengungkap fakta unik perihal olahraga lari. Katanya, olahraga ini cukup banyak digemari oleh orang 40 tahun ke atas di Jepang.
“Karena pas di luar sana, pas gua ikut lari di Tokyo, ternyata presentasi olahraga lari yang diikuti usia 40 tahun ke atas itu lebih besar dibandingkan yang masih muda,” terangnya.
Di sisi lain, ia yakin semua jenis olahraga bakal banyak diminati. Hal ini karena olahraga sudah dianggap seperti gaya hidup.
“Seiring berjalannya waktu, olahraga lari itu mulai banyak pernak-perniknya, kayak pakaiannya, gear-nya atau sepatunya. Jadi udah semakin bergaya dan semakin stylish, jadi gua yakin peminatnya semakin banyak,” katanya," tuturnya.