IntipSeleb – Henky Solaiman meninggal dunia di umur 78 tahun pada Jumat, 15 Mei 2020. Aktor senior yang telah berkarier sejak tahun 80-an tersebut baru tahu menderita kanker usus sejak Januari 2020.
Meski usianya sudah lanjut, Henky tetap aktif berakting. Karya terakhirnya berperan sebagai Wak Sain di sinetron Dunia Terbalik selama 2,5 tahun belakangan.
Henky terpaksa mundur dari sinetron Dunia Terbalik untuk fokus masalah kesehatannya. Berikut ini kenangan manis Henky Solaiman bersama para pemain Dunia Terbalik yang membahagiakan di akhir hidupnya.
Rayakan ulang tahun ke-77
Dilihat dari video Instagram @opahenky yang diunggah pada 7 September 2018 silam, para pemain Dunia Terbalik merayakan ulang tahun Henky Solaiman. Terlihat Agus Kuncoro pemeran Akum Surakum memegang kue berhias lilin angka 77 yang dibeli oleh Mieke Amalia.
“Karena Wak Sain enggak datang-datang dari kemarin, sementara Wak Sain kemarin ulang tahun, sekarang kuenya yang sudah dibeli kemarin sama Mieke kita nyalain sendiri tanpa Wak Sain,” ungkap Agus.
“Kita banyak belajar semangat dari Wak Sain. Selalu bahagia, sehat terus, selalu bersama kami,” ucap yang lain sambil menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun.
Tangisan di lokasi syuting
Saat Henky Solaiman memutuskan mundur dari sinetron Dunia Terbalik pada Januari 2020, seluruh pemain mengadakan acara perpisahan. Dalam video YouTube Felicya Angelista pada 24 Januari 2020, pemeran Entun ini terlihat menangis di momen perpisahan dengan opa Henky.
Baca juga: Sebelum Meninggal, Henky Solaiman Buat Janji ke Felicya Angelista
Henky Solaiman mengaku tidak menangis saat tahu menderita kanker usus, tapi perpisahannya dengan pemain Dunia Terbalik terasa lebih sedih. Sambil menangis, Felicya Angelista, Mieke Amalia, dan kawan-kawan memberikan karikatur besar berisi gambar setiap pemain sebagai kenang-kenangan.
“Saya sangat bersyukur memiliki keluarga baru. Kalau ada yang salah-salah selama ini mohon dimaafkan,” tutur aktor yang dijuluki sebagai pejuang cinta tersebut.
Henky Solaiman mendapat banyak hadiah perpisahan dari pakaian, jam tangan, hingga sandal. Diketahui, dalam sinetron Dunia Terbalik yang saat ini masih tayang, karakter Wak Sain diceritakan meninggal dunia di atas kursi roda.