Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb Lokal – Deretan publik figur Tanah Air selain sukses dalam industri hiburan tapi juga memiliki karier yang cemerlang di bidang lainnya. Baru-baru ini beberapa artis berhasil menjabat sebagai komisaris di perusahaan besar lho.

Menjadi seorang komisaris di perusahaan besar, membuat sejumlah publik figure ini semakin meroket dan di kagumi oleh banyak orang. Kira-kira siapa saja orangnya? Scroll sampai bawah!

1. Cinta Laura

Foto : Instagram/claurakhiel

Artis blasteran Indonesia-Jerman itu sukses dipilih menjadi komisaris besar di PT Maharaksa Biru Energi Tbk. Rasa pedulinya terhadap lingkungan dan kebersihan, berhasil membawa Cinta Laura menjadi orang kepercayaan di perusahaan ternama.

Usai dilakukan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPTS) dan menyetujui bahwa Cinta Laura Kiehl diangkat untuk menduduki jabatan Komisaris.

2. Wulan Guritno

Foto : Instagram/wulanguritno

Siapa sangka jika sosok wanita yang kerap dijuluki sebagai hot mom tersebut memiliki posisi yang tak kalah mentereng lantaran menjabat sebagai komisaris independen di PT Lima Dua Lima Tiga Tbk. Perusahaan tersebut bergerak di bidang pengelola restoran Lucy in the Sky, Jakarta.

Kekasih dari Sabda Ahessa tersebut selain sukses di industri keratisan juga memiliki jiwa sosial yang tinggi dengan memiliki Yayasan Bracelet of Hope untuk penderita kanker tahun 2014. Kemudian tahun 2015, Wulan mendirikan sebuah perusahaan PT Alkimia Kreatif Sejahtera atau Alkimia Production

3. Raline Shah

Foto : Instagram/@ralineshah

Tahun 2017 lalu, artis Raline Shah resmi menjadi seorang Komisaris Independen di PT Air Asia Indonesia. Tujuan artis berusia 37 tahun tersebut dijadikan sebagai komisaris agar membawa AirAsia ke tahap yang lebih baik dan lebih maju.

Meskipun masih nyaman dengan status singlenya, Raline Shah sendiri sangat menyambut baik dan sangat antusias dengan bergabung bersama AirAsia.

4. Sandra Dewi

Foto : Instagram/@sandradewi88

Usai menikah dengan seorang pengusaha tajir melintir, istri dari Harvey Moeis tersebut resmi menjadi seorang komisaris. Memegang bisnis property, Sandra Dewi langsung menduduki dua jabatan tinggi sekaligus. Di dua perusahaan artis 38 tahun itu menjabat sebagai komisaris sekaligus direktur.

5. Abdee Slank

Foto : Instagram/ @abdeenegara

Abdee Slank ternyata sempat menduduki posisi yang tak kalah mentereng seperti kariernya di industri musik Tanah Air. Ditunjuk sebagai komisaris independen PT Telkom Indonesia Tbk (Persero). Penunjukannya ini berdasarkan pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPTS) yang digelar pada 28 Mei 2021 lalu.

Topik Terkait