Foto : Instagram/ @ringgoagus

IntipSeleb LokalRinggo Agus Rahman dipercaya untuk membintangi film layar lebar yang bertajuk Kembang Api. Dalam film tersebut aktor 40 tahun ini memerankan tokoh sebagai seorang dokter yang putus asa dan berniat bunuh diri.

Dalam sebuah keterangan, Ringgo Agus Rahman mengatakan bahwa dalam kehidupan aslinya ia sempat merasa putus asa bahkan sempat berkeinginan untuk bunuh diri. Lantas apa alasan yang membuatnya ingin melakukan itu? Yuk, cek di bawah ini.

Ringgo Agus Rahman Pernah Putus Asa

Foto : Instagram/ringgoagus

Rupanya, menjadi orang yang putus asa pernah dirasakan sendiri oleh Ringgo Agus Rahman. Bahkan, suami aktris Sabai Morsheck ini sampai berniat untuk mengakhiri hidup

“Kalau ditanya kapan fase terberat dalam hidup gue sampai hampir putus asa, kayaknya tahun 2011 sampai 2012," kata Ringgo Agus Rahman dilansir IntipSeleb kepada awak media pada Selasa, 21 Februari 2023.

Kala itu, Ringgo Agus Rahman kehilangan semua hal yang sangat penting dari kehidupannya salah satunya sang ibu yang meninggal dunia.

"Pertama harta gue hilang, terus orang yang paling gue sayangi di dunia ini, nyokap gue meninggal. Enggak lama dari itu, hubungan gue dengan pacar gue selesai, setelah itu, mobil satu-satunya yang gue punya kebanjiran, terakhir modal gue untuk bekerja, badan ini, gue patah kaki," lanjut Ringgo Agus Rahman.

"Semua yang gue punya, semua yang gue sayang, semua yang gue jaga, hilang pada saat itu. Sebagaimana terpuruknya, bingung aja gue mau menjalankan hidup ini bagaimana," kata bintang film Keluarga Cemara ini melanjutkan.

Semua cobaan yang menimpanya kala itu itu membuat Ringgo Agus Rahman terpuruk. Ayah dua anak ini bahkan berniat bunuh diri, tetapi ia takut melakukannya.

“Kalau dalam masa keterpurukkan itu, yang gue pikirin kayak kecewa pas bangun. Berharap enggak bangun-bangun lagi. Karena, pas bangun kenyataannya gini lagi. Tapi kalau mau melakukan bunuh diri, ya enggak berani," ujar Ringgo Agus Rahman.

Cara Ringgo Agus Rahman Keluar dari Keterpurukan

Foto : instagram

Ringgo Agus Rahman juga mengatakan bahwa pada awalnya ia kebingungan untuk keluar dari masa keterpurukannya. Ia melanjutkan bahwa karena waktulah yang membuatnya menjadi lupa dan ia masih tetap baik-baik saja.

"Bagaimana gue bisa kembali dari keterpurukan dan menemukan sesuatu yang terang dari kegelapan sebelumnya? Gue bingung bagaimana merangkak keluarnya. Yang gue ingat, gue terpuruk, lama kelamaan lupa, dan ternyata gue baik-baik saja,” kata Ringgo Agus Rahman dilansir IntipSeleb dari salah satu media Indonesia pada Selasa, 21 Februari 2023.

Ringgo melanjutkan bahwa ia memilih hidup berkat Yang Maha Kuasa memberikan kesempatan untuknya agar bangkit dari keterpurukan.

“Gue memilih hidup aja deh. Bukan gue sendiri sih yang bikin keadaan gue seperti ini. Yang Kuasa yang kasih kesempatan gue untuk bangkit. Karena kalau gue sendiri, enggak mampu deh," tutur Ringgo Agus Rahman.

Sementara itu film terbaru Ringgo Agus Rahman yang bertajuk Kembang Api merupakan daur ulang dari film Jepang 3ft Ball & Soul, karya sutradara Yoshio Kato. Kembang Api disutradarai oleh Herwin Novianto dan dibintangi oleh Marsha Timothy, Donny Damara, dan Hanggini. Film ini akan dirilis di bioskop pada 3 Maret 2023 mendatang. (hij)

Topik Terkait