Foto : Instagram/fuji_an

IntipSeleb Lokal – Hubungan kisah asmara Fuji dan Thariq Halilintar telah berakhir. Mendengar kabar pemberitaan tersebut, tak sedikit netizen yang menyayangkannya.

Beberapa netizen beranggapan jika kandasnya hubungan sang artis diduga karena restu keluarga Thariq Halilintar. Menanggapi hal ini Haji Faisal selaku ayah Fuji buka suara. Penasaran? Simak selengkapnya!

Tanggapan Haji Faisal Soal Restu Gen Halilintar Jadi Penyebab Putus Hubungan Anaknya

Foto : YouTube/Intens Investigasi

Haji Faisal memberikan tanggapannya terkait isu tersebut. Baginya, ia tak mempermasalahkan hal itu, namun sebagai orang tua dirinya ingin memberikan yang terbaik bagi Fuji.

"Bagi saya nggak ada masalah, bagi keluarga Fuji tidak masalah, bagi Thariq tidak tahu. Saya berharap yang baik," Ujar Haji Faisal dilansir Intipseleb dari kanal YouTube Intens Investigasi, Minggu, 19 Februari 2023.

Menurut ayah empat anak itu, berakhirnya hubungan sang putri dengan anak keempat Gen Halilintar lantaran ada masalah kecil yang belum bisa mereka selesaikan. Padahal, ia menilai jika ada kecocokan antara Fuji dan Thariq Halilintar.

"Saya melihat ada kecocokan, tinggal menyelesaikan soal persoalan kecil itu," katanya.

Dalam keterangan tambahannya, Haji Faisal mengaku tidak menyangka jika hubungan asmara Fuji dan Thariq Halilintar akan berakhir putus.

"Saya merasa kemarin nggak bakal putus, tapi nggak tahu ya, belum terlalu besar saat itu," jelasnya.

Lebih lanjut, mertua Vanessa Angel tersebut juga tidak mengetahui secara pasti penyebab kandas hubungan Fuji dengan Thariq Halilintar.

"Nggak ada alasan mereka buat putus. Seharusnya mungkin begini, jadi tidak begini. Saya tidak tahu masalahnya, sehingga mereka saling bertengkar," Ujarnya.

Haji Faisal Menilai Fuji dan Thariq Masih Saling Sayang

Foto : IntipSeleb/Yudi

Tak sampai di situ saja. Menurutnya kini, putri bungsunya dengan anak keempat Gen Halilintar tersebut butuh waktu untuk saling menenangkan diri masing-masing.

"Yang namanya pacaran, hal itu tuh biasalah. Namanya cooling down dulu, istilahnya sama-sama menahan diri dulu," paparnya.

"Bagi saya itu tidak terlalu jadi pikiran (soal putus hubungan anaknya). Karena saya yakin diantara mereka masih ada saling sayang. Mereka nggak ada masalah, mereka sama-sama koreksi diri dan saling mengoreksi diri dan membuka pikiran," pungkas Haji Faisal yang merupakan ayah dari Fuji.

Topik Terkait