IntipSeleb Lokal – Kisah memilukan penyanyi Ressa Herlambang belakangan ini memang ramai menjadi sorotan. Di berbagai podcast artis, Ressa mengaku kalau ia dan keluarganya mengalami masalah finansial karena kebangkrutan.
Namun, beriringan dengan kemunculannya, tiba-tiba ada seseorang yang mengaku pernah dirugikan oleh Ressa dan menyebutnya sebagai penipu. Seperti apa? Berikut informasinya.
Warganet Mengaku Korban Penipuan Ressa Herlambang
Saat publik dibuat bersimpati dengan keadaan Ressa Herlambang yang mulai bangkit lagi dari keterpurukan, secara tiba-tiba ada kabar tak sedap yang menimpanya. Ada seorang pria diketahui bernama Kiki Kanoe mengaku menjadi salah satu korban penipuan Ressa Herlambang pasca penyanyi ini bangkrut.
Melalui akun Instagramnya @kanoe_94, Kiki seolah membantah pernyataan Ressa Herlambang yang tak mau menerima uang Rp 1 triliun.
“Minta nomor rekening, 'Gue bilang ampe mampus gue mau dikirim 1 triliun gue tidak mau'," ucap Ressa Herlambang dalam podcast bersama Denny Sumargo.
“Lu ngomong apaan sih Ressa, lu bisa drama, bisa sok soleh, lu bisa dengan sopan santun taruh 1 triliun di rekening nggak kerja, terus korban-korban lu? Salah satunya termasuk gue, ratusan juta mungkin 1 M lebih mungkin," ucap pria tersebut menanggapi cuplikan video ucapan Ressa.
Rupanya, pria itu mengaku ditipu Ressa Herlambang hingga membuat usahanya bangkrut dan meninggalkan banyak utang. Lalu, saat ia mencoba menagih uangnya kembali, ia malah dimaki-maki oleh Ressa Herlambang.
"Lu tipu, lu minta, belagak pinjem buat lu dan keluarga lu dan lain-lain. Buat bisnis, buat bikin lagu, buat segala macem. Lu nggak ada kerjaan, lu minta dengan alasan lain-lain. Lu nipu gue," tuturnya.
"Sampai usaha gue hancur, banyak utang. Ditagih lu malah lebih galak maki-maki gue trus nantang laporin ke polisi," timpalnya.
Untuk membuktikan ceritanya, bahkan pria tersebut sampai menyinggung mendiang ibu Ressa yang sudah meninggal dunia. Pria itu menuturkan saat urusan soal utang piutang belum selesai, Ressa Herlambang justru memutus komunikasi.
"Malah sekarang gue lu blok, malah lu cerita banyak bohongan juga. Dan lu nggak bercerita selama 10 tahun gue cuma penyanyi tapi mau bikin lagu lu tapi ditipu banyak banget," ungkapnya.
"Bertahan dengan cara nipu orang, rata-rata penyanyi yang mau bikin lagu ke dia malah dimanfaatkan. Banyak kok yang ditipu tunggu aja ntar nanti juga pada speak up," ujar pria tersebut.
Muncul Kasus Pelecehan Seksual
Potongan video pengakuan Kiki Kanoe dibagikan ulang oleh akun Twitter @ardianpancaa. Akun itu juga mengunggah tangkapan layar berisi pernyataan dari korban-korban Ressa Herlambang yang lain.
“Kak aduh thanyou udah up VT yang speak up soal Ressa nipu wkwkwk. Temenku salah satu korbannya nominal sampe M-M-an. Tapi gatau dia mau speak up atau ga, sepertinya enggak, yang jelas sampe jatuh miskin gara-gara ditipu Ressa," kata teman dari korban Ressa Herlambang.
Bukan hanya soal penipuan, ternyata ada pula laporan lain yang diterima pemilik akun Twitter terkait kasus pelecehan seksual.
"Gua gatau bener atau nggak. Cuma ini ada yang ngedm gua. Ada 1 lagi si, cuma pelecehan seksual, gua ngga berani buat share kesini," cuitnya.