“Aku juga pasti gitu kalau anak nyamperin orang yang enggak aku kenal.. pertama, takut ganggu orang tersebut. Kedua, takut orangnya macem-macem, di kondangan ramai juga, takut hilang anaknya,” kata warganet lain.
“Rachel itu manusia biasa sama seperti kita. Yang membedakan dia kaya raya & selebgram, kalau sama orang yang enggak dia kenal pasti akan terlihat sombong. Tapi kalau sama orang yang sudah dia kenal pasti baik mungkin,” timpal warganet lain.
Rachel Vennya Beri Tanggapan Lewat Video TikTok
Kabar tersebut tersebut akhirnya sampai ke telinga Rachel Vennya. Dengan cara yang kocak, dia malah menanggapi tudingan jutek itu melalui video TikTok. Dalam video tersebut, muncul beberapa komentar yang sering didapat Rachel. Mulai dari jutek, sinis, tidak ramah, senyum hanya di media sosial, dan sangat sombong.
Tanpa bersuara, Rachel kemudian memperlihatkan wajahnya tanpa ekspresi, seolah-olah menunjukkan bahwa dia memang memiliki wajah jutek dan itu bukanlah kuasanya.
“Ya maaf, memang gini mukanya,” tulis Rachel dama video TikTok tersebut.