Foto : Instagram/@sutykarno

IntipSeleb Lokal – Kabar kurang sedap datang dari salah satu artis Tanah Air, Suti Karno. Pasalnya, kaki bagian kanannya dikabarkan telah diamputasi pada beberapa waktu lalu.

Hal ini karena dirinya mengidap penyakit diabetes. Penasaran bagaimana kondisinya sekarang? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Suti Karno Mengaku Sudah Membaik

Foto : Youtube/deddycorbuzier

Suti Karno mengatakan bahwa kondisi dirinya sekarang perlahan membaik. Ia pun berdoa agar ke depan ia tetap diberikan kesehatan oleh Tuhan.

“Tapi, alhamdulillah semenjak bulan Oktober itu saya enggak kenapa-kenapa, mudah-mudahan,” ungkap Suti Karno saat ditemui awak media di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, pada Jumat, 3 Februari 2023.

Adik dari Rano Karno itu mengaku sudah mulai rutin untuk melakukan kontrol kesehatan ke dokter akhir-akhir ini.

Bukan hanya itu, kini, ia pun sudah mulai menjaga pola makanya sehari-hari. Selain makanan, gaya hidupnya pun, sebagaimana diakuinya, sudah jauh lebih baik jika dibandingkan dulu.

“Mungkin juga karena kontrol dokternya benar. Saya suntik insulin, pola makan juga saya benar, dan saya udah tidak minum kopi, saya juga sudah tidak merokok,” jelas Suti Karno.

Penyebab Suti Karno Idap Penyakit

Foto : Instagram/@sutykarno

Suti Karno bercerita bahwa penyebab utama dirinya mengidap penyakit diabetes adalah pola hidup yang kurang baik di masa lalu. Wanita yang kini berusia 56 tahun itu mengakui sendiri bahwa dirinya kurang meminum air putih. Alih-alih demikian, Suti mengaku lebih doyan mengkonsumsi minuman berasa manis.

Kini, kondisi seperti itu sudah dia tinggalkan. Ia pun mencoba untuk hidup dengan pola lebih sehat.

“Saya enggak ada keturunan (diabetes). Jadi, (penyebab diabetes) faktor makanan dan minuman. Karena dulunya saya enggak pernah minum air putih, minum soft drink aja terus. Pokoknya, (minum dan makan) yang manis-manislah, karena saya suka yang manis-manis,” ujar Suti.

“Paling tidak saya (kini) harus makan di jam makan. Saya harus kontrol diri saya sendiri. Jadi, ya, lebih mencintai diri saya sendiri,” terang Suti Karno.

Sebagaimana diketahui, kini Suti Karno kini mengenakan kaki palsu usai diamputasi. Oleh sebab itu, dirinya mesti mengikuti terapi agar bisa segera beradaptasi menggunakan kaki palsu tersebut. (nes)

Topik Terkait