Foto : Instagram/@realudinsedunia

IntipSeleb Lokal – Masih ingat Zainudin, yang tenar dengan lagunya Udin Sedunia. Zainudin atau Udin Sedunia ternyata masih eksis loh hingga sekarang.

Dia bahkan mengaku masih menjalani profesinya di dunia hiburan, namun tidak banyak nampak di layar kaca. Dia hanya menjalani profesinya di kampung-kampung sebagai MC, menyanyi, dan menghibur warga. Penasaran? Simak artikelnya di bawah ini.

Lagu Lucu

Foto : Instagram/@realudinsedunia

Kamu masih ingat dengan lagu Udin Sedunia yang dipopulerkan oleh Zainudin, pria asal Lombok yang nyentrik dan menghibur? Yap dia masih eksis hingga sekarang loh.

Dulu lagu Udin Sedunia yang dinyanyikan oleh Zainudin, pria asal Lombok hingga akhirnya viral. Zainudin, membuat lagi bertemakan nama Udin, atau panggilan kecilnya.

Saat lagu itu viral beberapa tahun lalu, nama Zainudin sontak viral dan masuk menjadi daftar pencarian pertama orang-orang yang mencari hiburan. Bahkan Zainudin sempat diundang berbagai stasiun televisi dan ikut sejumlah program.

Namun kini namanya seperti tenggelam oleh ketenaran orang-orang yang menghibur lainnya. Zainudin tak lagi dipanggil oleh televisi untuk menghibur masyarakat, juga tidak bernyanyi dengan lirik yang kocak.

Ternyata Udin Sedunia, atau Zainudin, masih eksis hingga sekarang. Walau tak lagi sering terlihat di layar kaca, ternyata Udin Sedunia masih eksis di kampungnya sebagai MC, penyanyi, dan melawak.

Udin bahkan hingga bisa membangun rumah orang tuanya di kampung halaman, hasil kerja kerasnya selama ini.

"Masih MC, nyanyi, ya menghibur lah. Nyanyi apa aja, pop, rock, jazz, RnB semua belajar untuk menghibur," kata Udin Sedunia atau Zainudin, dilansir dari tayangan televisi swasta, pada Jumat, 6 Januari 2023.

Program Mulia

Foto : Instagram/@realudinsedunia

Bahkan Udin Sedunia atau Zainudin pun sedang punya program mulia yakni menggalakan 1 juta sandal jepit untuk masjid-masjid. Hal ini dilakukannya lantaran miris saat ke masjid orang-orang suka nyeker untuk ke tempat wudhu dan akhirnya masuk ke masjid dengan kaki kotor.

Sabdal digunakan lantaran orang datang mayoritas pakai sepatu. Sehingga sandal bisa digunakan untuk mereka yang memakai sepatu, bisa berwudhu dengan bersih sampai kembali lagi ke dalam masjid.

"Ya galang 1 juta sandal jepit. Karena kebanyakan orang kan kalau ke masjid masih pakai sepatu ya," ujar dia.

Kini nama Duin Sedunia atau Zainudin kembali muncul di layar kaca untuk menghibur masyarakat. (nes)

Topik Terkait