Foto : Instagram

IntipSeleb LokalRia Ricis dengan Teuku Ryan tampak berlibur dengan anak pertama mereka, Moana. Namun, dalam liburannya, Ria Ricis menuai hujatan lantaran bermain jetski tanpa pengaman dan menggendong anak pertama mereka.

Tak terkecuali Ragil Mahardika, TikTokers yang juga angkat suara tentang anak Ria Ricis. Lantas, apa itu? Scroll artikelnya di bawah ini.

Bisa Kena Shaken Baby Syndrome

Foto : instagram/ragilmahardika

Ria Ricis sebelumnya menuai kritikan saat mengajak anaknya itu naik jetski. Yang menjadi sorotan, Baby Moana nampak tak dipakaikan pelampung.

Moana yang memakai setelan baju dan lengan panjang dan hanya dipegangi oleh Teuku Ryan. Namun, Teuku Ryan memegangi Moana yang tak memakai pengaman hanya dengan satu tangan, sementara tangannya yang lain sibuk mengendarai jetski.

Hal itu pun membuat Ria Ricis dikritik karena dianggap mengabaikan keselamatan anak demi konten. Meski begitu, selebgram adik Oki Setiana Dewi ini malah meminta penonton untuk santai saja saat menonton vlog terbarunya.

“Vlog holiday kali ini emang agak ekstrim. Sampe vlog besok dan lusa juga masih ekstrim. Jadi nontonnya yang santai aja ya,” tulis Ria Ricis di Instagram Storynya.

Hujatan pun tak sedikit yang dilemparkan ke Ria Ricis. Bahkan, beberapa orang juga ikut angkat suara tak terkecuali TikTokers Ragil Mahardika.

Ia mengunggah sebuah komentar pengikutnya yang menyebut anak Ria Ricis bisa terkena Shaken Baby Syndrome. Sindrom ini terjadi ketika bayi mendapatkan guncangan terlalu keras pada kepala dan bisa menyebabkan pendarahan retina mata, pendarahan otak, dan pembengkakan otak.

“Mas Ragil itu bahaya banget loh (bahkan bisa berakibat babynya kena Shaken Baby Syndrome) soalnya itu kan guncangannya ga maen2 pas naek motor. Mana sama mbak ricisnya juga digoyang-goyangin kan babynya, teriris hatiku liat videonya,”tulis pengikut Ragil.

“Kita yang bergerak di bidang sosial dan kesehatan paham bener ini gak baik buat si anak,” timpal Ragil.

Saran Ragil

Foto : instagram/ragilmahardika

Sebelumnya, Ragil juga mengunggah video Ria Ricis yang membawa Moana untuk melakukan permainan yang cukup ekstrim. Namun, TikTokers itu meminta untuk tak memaksa anaknya yang masih kecil dan butuh perhatian lebih.

“Boleh kok anak jadi konten. Cuma yah gak gini juga kali yah.. Anak dipaksa dewasa sebelum umurnya. Anak dipaksa melakukan aktifitas orang dewasa yang ekstrem,” tulis Ragil kepada Ria Ricis.(prl).

Topik Terkait