“Karena event dan festival sudah mulai bermunculan lagi, aku berharap, di tahun 2023 nanti, apresiasi
terhadap musik akan bisa lebih besar lagi. Menuju ke arah yang lebih baik, sesuai dengan single aku sekarang: move on. Selain itu, aku ingin mewujudkan cita-citaku untuk konser di tiga negara, yaitu Indonesia, Malaysia, dan Brunei. Doakan saja.”
Single terbaru Jaz, “Move On Tutorial,” bisa didengar di platform musik digital mulai hari ini, tanggal 23 Desember 2022. (jra)