Foto : Instagram/@raisa6690

IntipSeleb Lokal – Penyanyi Raisa Andriana mengakui peran seorang ibu dalam keluarga sangat besar. Hingga akhirnya sangat mungkin jarang untuk peduli dengan dirinya sendiri ketimbang anggota keluarganya yang lain.

Namun Raisa tiba-tiba menulis sebuah pesan mendalam untuk para ibu di dunia. Menurutnya para ibu wajib juga membahagiakan dengan meluangkan waktu untuk diri sendiri. Penasaran apa pesan mendalam Raisa? Simak artikel di bawah ini.

Pesan Menyentuh Raisa

Foto : Instagram/@raisa6690

Menjadi seorang ibu rasanya tidak punya banyak waktu untuk diri sendiri. Semua waktunya terkuras untuk keluarga sejak bangun tidur hingga kembali lagi ke alam mimpi.

Hal itu pun dirasakan Raisa Andriana, penyanyi pop solo yang sukses dengan karya-karya terbaiknya. Menyadari hal tersebut, Raisa tiba-tiba menulis sebuah pesan menyentuh, yang mungkin memang dirasakan seorang ibu di dunia.

Menurutnya sekarang ibu tak banyak yang bisa menikmati waktu untuk dirinya sendiri sepanjang hidup. Bahkan waktu yang dimiliki sudah habis untuk merawat semua anggota keluarganya di rumah.

"Kami tahu apa yang ibu lakukan terhadap tubuh, tetapi tidak ada yang memberi tahu Anda apa yang dilakukannya terhadap waktu," ujarnya, seperti dilansir dari Instagram @raisa 6690, pada Rabu, 14 Desember 2022.

Konsep waktu yang dulunya abstrak, kata Raisa, kini begitu sangat berharga bagi seorang ibu. Sehingga kita sebagai seorang ibu terkadang mendapati diri merawat orang yang dicintai namun jarang menemukan waktu untuk terhubung dengan diri sendiri.

"Konsep waktu yang dulunya abstrak, kini menjadi begitu berharga sehingga kita para ibu sering mendapati diri kita merawat orang yang kita cintai sementara jarang menemukan waktu untuk terhubung dengan diri kita sendiri," kata Raisa.

Meluangkan Waktu Untuk Diri Sendiri

Foto : Instagram/@raisa6690

Raisa pun akhirnya mengingatkan para ibu untuk bisa meluangkan waktunya untuk diri sendiri. Sebab seseorang tidak mungkin memberikan kebahagiaan kepada orang lain jika dirinya sendiri belum bahagia.

Ungkapan itu ditulisnya dengan bahasa lain yang sangat bermakna. Menurutnya seorang ibu tidak bisa menuangkan secangkir kosong ke cangkir yang lain.

"Sekedar pengingat untuk kami para mama, kami tidak bisa menuangkan dari cangkir kosong," kata dia.

Raisa pun meminta agar para ibu di dunia berani untuk meluangkan waktunya memanjakan diri sendiri, sehingga bisa menjadi pribadi, istri, dan ibu yang lebih baik lagi.

"Luangkan waktu untuk memanjakan diri sendiri, dengan begitu Anda bisa menjadi pribadi, istri, dan ibu yang lebih baik," kata Raisa.

Sementara dia menggambarkan dalam kesehariannya, Raisa berupaya meluangkan waktu untuk dirinya sendiri dengan merias wajah dan merasakan diri.

"Dalam kasus saya, ini bisa sesederhana meluangkan waktu untuk merias wajah dan merasakan diri saya sendiri. Bagaimana dengan kamu?" tulis Raisa. (bbi)

Topik Terkait