IntipSeleb Lokal – Livy Renata merupakan salah satu influencer (pemberi pengaruh) wanita Tanah Air. Ternyata, sama seperti kebanyakan orang keturunan Tionghoa lainnya, Livy Renata juga memiliki nama Cinanya sendiri.
Hal ini ia ungkap saat dirinya mengundang teman sesama influencer, yakni Catheez, di YouTube pribadi miliknya. Penasaran? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Nama Cina Livy Renata
Konten kreator, Livy Renata merupakan salah satu publik figur berdarah Tionghoa. Namun, tak banyak orang yang tahu soal nama Cina dirinya.
Sebagaimana diketahui, kebanyakan orang keturunan Tionghoa biasanya memiliki nama Cina mereka masing-masing. Nama tersebut biasanya berbeda dengan nama panggilan mereka sehari-hari.
Hal ini juga ternyata dialami oleh Livy Renata. Belum lama ini, ia mengungkap nama Cina dirinya. Kepada Catheez, ia mengaku bahwa nama Cinanya adalah Yang Lifei.
"I punya (nama Cina) Yang Lifei," ungkap Livy Renata dilansir IntipSeleb dari YouTube pribadi miliknya pada Rabu, 14 Desember 2022.
Kriteria Pria Idaman Livy Renata
Livy Renata menjelaskan bahwa biasanya orang tua keturunan Tionghoa menyarankan anaknya agar mencari pasangan sesama keturunan Tionghoa. Ia pun bertanya hal tersebut kepada Catheez, yang juga diketahui berdarah Tionghoa.
"Kalau you harus Cina enggak?" tanya Livy Renata.
"Tapi, kan biasanya dari orang tua itu, 'Kamu kan Cina, jadi harus sesama orang Cina'," lanjut brand ambassador Alter Ego E-Sport itu.
Namun, Livy tak menegaskan bahwa orang tuanya mengharuskan dirinya untuk mencari pasangan sesama keturunan Tionghoa. Lebih lanjut, ia pun membeberkan kriteria pria idamannya.
"I harus yang mapan lah, ya, yang harus kerja. Terus, enggak ngerokok kalau bisa, terus tinggi, I suka yang tinggi, terus yang ganteng, sama yang baik," terang Livy.
Menyambung Livy, Catheez juga menjabarkan kriteria pria idamannya. Sama seperti Livy, Catheez juga ingin pria tinggi.
"Aku, tinggi, muka biasa-biasa karena kalau ganteng tuh sok ganteng gitu," ucap Catheez.
"Kalau bisa enggak punya Instagram cowoknya yang ganteng karena kayak sok ganteng gitu, tinggi, terus enggak bau ketek, abis itu lucu. Aku enggak mau yang terkenal," imbuh Catheez.